Homeshabby.com -- Apa jadinya jika rumah kurang cahaya? tentu saja ruangan di dalam rumah akan terasa sempit dan sumpek. Sistem pencahayaan alami merupakan faktor yang paling penting yang tidak boleh diremehkan. Tidak hanya untuk mempermudah kegiatan anda karena adanya penerangan, pencahayaan alami juga dapat membuat rumah lebih nyaman dan sehat karena mampu mencegah adanya berbagai kuman dan bakteri. Berikut pencahayaan alami dalam beberapa ruangan di dalam rumah:
1. Cahaya ruang tamu
Pada ruang tamu yang tidak terlalu besar, cahaya dapat dipantulkan ke arah dinding yang berwarna cerah agar ruangan terkesan lebih luas. Selain cahaya yang di dapat dari jendela dan pintu saat terbuka, penggunaan lampu ruangan yang fokus mampu mendistribusikan cahaya secara merata.
2. Cahaya kamar tidur
Lokasi kamar tidur yang berada di bagian depan, memungkinkan untuk penggunaan jendela yang berukuran lebih besar. Sehingga bisa menjadikan udara dan cahaya bisa langsung masuk ke dalam ruangan. Sebagai pendukung dinding berwarna terang yang bisa memantulkan cahaya dengan nuansa dingin pada kamar tidur.
3. Cahaya kamar mandi
Untuk kamar mandi yang berada diantara ruangan lain atau sulit mendapatkan akses cahaya alami dari luar. Anda bisa memanfaatkan skylight atau kaca transparan di langit - langit kamar mandi yang dapat memaksimalkan cahaya yang masuk. Warna yang serba putih dengan pemakaian keramik batu alam, serta pemberian warna pada dekorasi bunga hias menonjolkan kesan natural dan elegan.
4. Cahaya di dapur
Kehadiran ventilasi ruangan memang bertujuan sebagai sumber sirkulasi udara. Namun, ventilasi ruangan juga bisa dimodifikasi untuk menjadi tempat masuknya pencahayaan alami dari luar rumah. Pemakaian model jendela tarik - lipat di dapur membuat suasana dapur lebih terang dan nyaman.
Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain & denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.
Penulis : Imka
Editor : Munawaroh
Sumber : 101rumahimpian.id