Desain Ruang Keluarga yang Santai dan Nyaman yang Menjadi Trend Tahun ini


Homeshabby.com -- Mau desain ruang keluarga yang kekinian tapi tetap nyaman? tidak usah khawatir bila ruang keluarga di rumah anda memiliki ukuran terbatas. Nah, salah satunya desain ruang keluarga seperti ini cocok untuk ruangan yang kecil tapi tetap terlihat luas karena penataan furniture yang tepat. Sofa minimalis berwarna hijau tosca dengan kombinasi warna pastel memberikan sentuhan lembut untuk ruangan. Sebagai pelengkap, adanya bantal sofa bermotif menambah suasana lebih santai.


Ruang keluarga seperti ini cocok untuk anda yang lebih menyukai suasana sejuk dan cahaya pun bisa masuk kedalam ruangan. Perpaduan warna sofa coklat dan dinding cat warna putih memberikan kesan elegan, ditambah dengan rak dinding sebagai tempat buku bacaan untuk teman keluarga saat bersantai.



Desain ruangan warna kuning dengan kombinasi warna putih memperlihatkan ruangan lebih luas. Trend tahun ini, kebanyakan orang lebih suka dengan warna yang cerah karena membuat ruangan terlihat lebih terang tapi tetap sejuk untuk ditempati dengan memberikan pelengkap bantal sofa dan karpet dengan motif segitiga berbagai warna untuk menemani keluarga anda Quality time sambil menonton tv. 

Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain & rumah anda.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.

Penulis : Ima
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai sumber




Homeshabby.com adalah website kumpulan desain rumah minimalis dari yang sederhana hingga minimalis modern. Selain itu terdapat beberapa tips dan trik dekorasi rumah berbagai tema. Tema unggulan kami adalah desain dan denah rumah, inspirasi ruang tamu, kamar tidur, ruang keluarga, kamar mandi, mushola dalam rumah, teras rumah, dan kamar tidur anak.