Tips Menyiasati Area Bawah Tangga agar Bermanfaat dan Tetap Cantik

archify.com

Homeshabby.com -- Rumah anda bertingkat? Tentu memiliki ruang kecil dibawahnya, tepatnya dibawah tangga. Ruang kosong dibawah tangga seringkali luput dari pandangan anda. Padahal area mungil ini bisa dimanfaatkan menjadi area gudang penyimpanan atau bahkan perpustakaan mini. Anda dapat mengeskspresikan tata letak dan dekorasi pada area ini hingga menciptakan estetika dengan sentuhan artisik. Berikut beberapa tips menyiasati area bawah tangga agar lebih bermanfaat bagi anda ;

1) Ruang kerja

Hommyhouse

Ruangan kecil di bawah tangga dapat digunakan sebagai ruangan kerja dengan konsep minimalis, lengkap dengan meja dengan finishing kayu, serta kursi dengan pemilihan warna putih yang menyatu dengan warna tangga sehingga memiliki kesan luas. Anda juga bisa menambahkan dekorasi meja atau dinding pada ruangan kerja, untuk membuat suasana semakin nyaman. Posisi meja yang menghadap ke jendela bisa dijadikan area baca yang asyik untuk anda yang sedang bekerja.


2) Gudang penyimpanan

Creativelivingstudio

Anda memiliki banyak barang dan kekurangan tempat untuk menyimpannya? Tips ini bisa anda terapkan di rumah. Area bawah tangga bisa anda sulap menjadi tempat / gudang penyimpanan dengan menggunakan rak atau almari tersembunyi yang membentuk sudut tangga. Pemakaian warna putih yang menyatu membuat keberadaan gudang bisa tersembunyi ketika pintu almari ditutup. Laci-laci dengan bentuk yang menyesuaikan kebutuhan barang bisa anda jadikan tempat penyimpanan pakaian, sepatu atau barang lainnya yang jarang anda pakai. Sehingga tatanan interior bisa terlihat lebih rapi dan cantik.


3) Mushola Minimalis

99rumahimpian

Desain ini sangat menarik. Memanfaatkan bentuk tangga yang memiliki ukuran yang besar, tentu akan menyisakan lahan pada lorong/bawah tangga yang berukuran besar pula. Penggunaan mushola minimalis yang terlihat simpel bisa membuat bawah tangga lebih fungsional, sehingga anda tidak perlu membuat ruang baru untuk beribadah. Penambahan dekorasi bingkai foto dan rak disudut tangga sebagai tempat peletakan barang membuat ruangan semakin nyaman dan rapi.


4) Ruang keluarga untuk bersantai

Dwikikye_277

Selain untuk mushola, area bawah tangga anda juga bisa dimanfaatkan untuk ruangan duduk/bersantai bersama keluarga dengan nyaman. Jika anda yang gemar membaca, lorong tangga bisa dipergunakan sebagai rak dengan bentuk menyesuaikan tangga tersebut untuk menyimpan buku-buku bacaan sebagai teman santai anda. Terdapat karpet sebagai dekorasi pelengkap agar ruangan lebih nyaman. 


Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.

Penulis : Imka
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai sumber





Homeshabby.com adalah website kumpulan desain rumah minimalis dari yang sederhana hingga rumah minimalis modern. Selain itu terdapat beberapa tips dan trik dekorasi rumah berbagai tema. Tema unggulan kami adalah desain dan denah rumah, inspirasi ruang tamu, kamar tidur, ruang keluarga, kamar mandi, mushola dalam rumah, teras rumah, dan kamar tidur anak.