Desain dan denah rumah kecil dan sederhana
Homeshabby.com -- Good morning bunda :) Back again on desain ideas from homeshabby.com. Untuk anda keluarga muda yang memerlukan hunian yang tidak terlalu besar, desain rumah type 36 merupakan salah satu pilihan yang tepat. Konsep hunian minimalis dan sederhana tetap bisa menunjang semua kebutuhan keluarga kecil anda. Dengan tata letak yang apik dan fasilitas komplit akan memberikan kesan kenyamanan bagi penghuninya. Di bawah ini akan dijelaskan lebih detail mengenai desain dan denah rumah kecil dan sederhana type 36 yang terbaru tahun ini cocok untuk anda jadikan referensi. Berikut inspirasinya :
Tampak depan
Pada bagian depan rumah ini terlihat penggunaan model atap miring dengan genteng beton flat yang rentan terjadi kebocoran dan mampu menciptakan tampilan bangunan rumah lebih modern kekinian. Berbeda dengan desain rumah lainnya, pada atap teras depan hunian ini menggunakan atap genteng yang berfungsi melindungi air hujan yang jatuh tidak langsung mengenai teras rumah. Terdapat penambahan batu alam dengan ketinggian berkisar 1 m yang membuat fasad rumah terkesan natural dan elegan. Pemilihan batu pada eksterior mampu membuat suasana hunian akan lebih segar dan nyaman dikombinasikan dengan elemen kusen pintu yang berbahan kayu dan fiberglass sesuai kebutuhan dan selera anda.
Tampak belakang
Masih dengan bentuk eksterior yang sama seperti bagian depan rumah yaitu batu alam yang mengelilingi tembok. Terdapat 1 bukaan pintu bagian belakang dengan bahan yang sama yaitu kayu dan fiberglass vertikal yang lebih awet dan tahan lama terhadap perubahan cuaca diluar rumah. Selain itu terdapat jendela dan ventilasi cahaya yang tertutup untuk membuat suasana dalam rumah lebih terang dan menyegarkan.
Ruang tamu
Desain rumah type 36 yang memiliki ukuran 6 x 6 m dan memiliki space yang terbatas memungkinkan anda menempatkan sofa leter L yang saving space pada ruang tamu. Dengan space 2,5 x 3 m akan tetap terasa lebih lega jika anda meletakkan dekorasi interior yang tidak berlebihan. Terkesan simpel, cukup dengan 1 set sofa lengkap dengan bantal yang super nyaman, coffee table yang memiliki beberapa drawer dan karpet lantai untuk membuat kesan modern pada ruang tamu. Pilih rak terbuka pada dinding untuk meletakkan beberapa dekorasi dan aksesoris yang dapat mempercantik ruangan. Permainan warna hangat dan lembut bisa menjadi inspirasi buat rumah anda seperti putih dan abu-abu serta pencahayaan yang cukup, sehingga suasana ruang tamu akan lebih segar dan menyenangkan.
Dapur
Beranjak ke area dapur yang bisa anda tempatkan di bagian belakang di sebelah kiri. Dengan ukuran 3,5 x 3 m bisa dibagi menjadi 3 fungsi ruang yang berbeda, sehingga ukuran dapur akan lebih kecil. Anda bisa menempatkan kitchen set yang berukuran 2 meter yang mendekat ke dinding yang sekaligus menjadi pembatas dengan kamar mandi di belakangnya. Cukup simpel dan efisien dengan 1 set kitchen set yang memiliki beragam storage untuk peletakkan kulkas, microwave, bumbu-bumbu masakan serta perlengkapan masak lainnya yang terlihat lebih rapi dan mudah dijangkau.
Posisi yang berada di bagian tengah tanpa adanya jendela ventilasi membuat anda untuk menambahkan cooker hood agar suasana dapur tidak menjadi pengap dan lembab karena adanya asap dari proses memasak anda. Dengan begitu, walaupun desain terkesan simpel dan minimalis akan tetap memberikan ruang gerak bebas yang nyaman untuk aktifitas memasak anda.
Denah pembagian ruang pada rumah type 36
Desain rumah type 36 ini memiliki 2 bedroom yang ditempatkan di posisi sudut yang berbeda. Fasad rumah dibangun yang menyisakan space bagian depan untuk difungsikan sebagai area penghijauan dengan lebar 1 meter agar suasana dalam rumah menjadi nyaman dan menyegarkan. Rumah dengan type 36 ini mampu menunjang kebutuhan keluarga muda yang terdiri dari living room, kitchen dan dining room di ruang yang sama serta 1 bathroom di bagian belakangnya.
Denah ruang rumah type 36
Berikut penjelasan lebih detail mengenai desain tata letak ruang beserta ukurannya yaitu bagian depan terdapat ruang tamu berukuran 3 x 2,5 m, 1 bedroom bagian depan berukuran 2,5 x 3 m. Sedangkan dibagian belakang terdapat 1 bedroom lagi berukuran sama seperti ruang tamu dan bedroom lainnya di bagian depan. Untuk sisa ruangan dimanfaatkan untuk area kitchen, dining rom dan bathroom di sebelah kiri dengan pembagian ukuran 2,3 x 3 m untuk area dapur dan dinning room sedangkan 1,2 x 2 m untuk bathroom yang memiliki pintu samping yang berhadapan langsung dengan pintu belakang rumah sehingga akan lebih memudahkan anda ketika menambahkan ruang laundry dan jemur di bagian teras belakang.
Bagi anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari yang sederhana sampai modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar di facebook Rumah Shabby Minimalis.
Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.
Penulis : Imka
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai sumber
Homeshabby.com adalah website kumpulan desain dan denah rumah minimalis dari yang sederhana hingga rumah minimalis modern. Selain itu terdapat beberapa tips dan trik dekorasi rumah berbagai tema. Tema unggulan kami adalah desain dan denah rumah, ruang tamu, kamar tidur, ruang keluarga, kamar mandi, mushola dalam rumah, teras rumah dan kamar tidur anak.
Homeshabby.com adalah website kumpulan desain dan denah rumah minimalis dari yang sederhana hingga rumah minimalis modern. Selain itu terdapat beberapa tips dan trik dekorasi rumah berbagai tema. Tema unggulan kami adalah desain dan denah rumah, ruang tamu, kamar tidur, ruang keluarga, kamar mandi, mushola dalam rumah, teras rumah dan kamar tidur anak.