Desain dan Denah Rumah Minimalis Ukuran 5 x 7 M Tampil Lebih Modern dengan Budget 60 Juta Saja
Homeshabby.com -- Rumah minimalis ukuran 5 x 7 M memiliki ukuran yang termasuk kecil untuk keluarga besar. Biasanya rumah minimalis ukuran 5 x 7 M ini memang diperuntukkan kepada keluarga baru atau keluarga kecil dengan jumlah anggota yang tidak begitu banyak. Dengan desain rumah ukuran 5 x 7 M ini memang ukuran yang kecil sehingga anda haruslah memperhatikan desain dan penataan dalam ruangan tersebut. Biasanya untuk membuat rumah agar tampak lebih besar anda dapat membuatnya dengan model minimalis yaitu dengan desain yang sederhana, simple dan mulrifungsi. Namun, jangan salah meskipun desainya simple anda bisa membuatnya tampil lebih elegant dan tentunya dengan budget yang murah dan terjangkau. Berikut desain dan denah ukuraan 5 x 7 M Tampil lebih modern tentunya dengan budget yang terjangkau hanya 60 juta. Semoga bermanfaat yaa...
Fasad rumah minimalis ukuran 5 x 7 M dengan warna hitam dan abu abu dengan perpaduan batu alam berwarna abu-abu yang elegant. Desain fasad rumah tanpa kanopi sehingga rumah minimalis akan tampak terbuka dan cerah. Di tambah lagi adanya jendela kaca vertikal yang dapat dibuka tutup sehingga cahaya matahari dapat masuk dengan mudah.
Desain atap rumah minimalis dengan model atap pelana (gable roof) yang bertumpuk dua sehingga membuat rumah tampil lebih elegant. Atap pelana ini memang banyak digunakan untuk model rumah minimalis modern dengan warna yang nertal membuat rumah anda menjadi lebih menawan.
Membuat area terbuka dalam rumah dapat menjadi pilihan dan solusi agar rumah yang memiliki ukuran sempit menjadi lebih besar dengan adanya pencahayaan yang terang. Selain itu, ruang terbuka ini dapat anda jadikan sebagai laudry room yang berdampingan dengan kamar mandi dan ruang jemur baju.
Denah rumah minimalis ukuran 5 x 7 M dengan hanya budget 60 juta ini terdiri dari teras depan ukuran 5 x 3 m, ruang tamu dengan ukuran 2,5 x 3 m, 2 kamar tidur ukuran 2,5 x 3 m, dapur ukuran 3 x 3 m, kamar mandi 2 x 1 m, dan tempat jemuran dengan ukuran 3, 5 x 2,5 m. Dengan ukuran yang mungil ini anda hanya perlu mengeluarkan biaya yang yang terjangkau untuk pembelian material. Namun, semua itu tergantung dari model dan harga di masing-masing daerah.
Bagi anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.
Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya ya...
Penulis : Septiyani
Editor : Munawaroh
Sumber : Youtube DCSR Video
Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.
Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.