Kumpulan Contoh Desain Ruang Tamu Bernuansa Cream yang Hangat dan Modern

Desain ruang tamu bernuansa cream

Homeshabby.com -- Ruang tamu rumah anda terlihat panas? Ubah tema ruang menjadi lebih hangat dan teduh dengan warna cream yang lembut. Kenyataannya ruang tamu yang diberikan unsur warna akan menjadi menarik dan mempengaruhi mood baik dari pihak tamu dan penghuni rumah. Warna cream berkaitan erat dengan konsep suasana ruang yang natural dan terbuka dari pencahayaan dan dekorasi alami. Mengubah rasa panas pada ruang tamu anda menjadi lebih istimewa dan bikin anda betah bersantai di ruang tamu. Penasaran seperti apa? berikut rangkuman kumpulan contoh desain ruang tamu bernuansa cream yang hangat dan modern dari Homeshabby.com :



Warna cat dinding cream menjadi warna yang mendominasi ruang tamu setara dengan penggunaan gorden polos dan sofa matras yang empuk dan lembut. Ruang yang sempit sangat cocok jika anda memilih model sofa seperti ini karena desainnya yang minimalis memang unik dan enak dipandang mata. Membuat ruang terkesan lapang berkat model sofa berkaki tersebut. Suasana alami dengan dekorasi tanaman segar mampu membuat sinar panas matahari luar berubah menjadi hangat dan nyaman di dalam ruangan.



Hampir sama dengan inspirasi sebelumnya, ruang tamu bernuansa cream dan putih dengan sedikit sentuhan warna pada motif gambar bantal sofa yang menggemaskan. Gorden terkesan lembut dengan warna cream yang mampu menyamarkan panas dari luar rumah. Tak lupa untuk menambahkan dekorasi dinding seperti cermin rotan, artwork dengan sentuhan tanaman gantung sebagai aksen yang lebih artistik. 



Lebih berani dengan konsep terbuka menggunakan banyak jendela di setiap sudut dilengkapi teralis besi yang safety. Warna cat putih yang lebih clean look dikombinasikan dengan warna coklat kayu pada gorden, lantai dan interior lainnya yang terkesan natural dan bernuansa hangat untuk menjamu tamu. Sofa berwarna gray sangat cocok jika dikombinasikan dengan dekorasi ruang seperti ini, teman bersantai dengan bahan yang alami dari kayu jati dan rotan yang memberikan tampilan seperti konsep klasik modern.




Desain ruang tamu bernuansa cream kali ini sangat berbeda dengan desain lainnya. Ukuran ruang yang luas, memudahkan anda mengenai tata letak interior dan dekorasinya. Lantai dari parket kayu berlapis karpet etnik yang ciamik dengan model sofa leter L berukuran besar membuat ruang terasa penuh dengan interior yang nyaman. Tidak kalah menarik terdapat penerangan hanging lamp yang terbuat dari rotan yang sangat unik dan eye cathcy. Kesan ruang lebih segar dan hidup juga berkat tambahan dekorasi walldecor pada foalting shelf dan tanaman hidup di setiap sudut.


Bagi anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar di facebook Rumah Shabby Minimalis.

Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.



Penulis  : Imka
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai sumber




Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.