Desain dan Denah Rumah Minimalis Ukuran 6 x 8 M dengan Atap Datar/Flat Roof
Homeshabby.com -- Atap rumah dengan model datar adalah model atap yang hampir memiliki kemiringan yang sedikit. Model atap ini biasanya digunakan untuk bangunan rumah yang sengaja akan di buat lantai 2, namun karena terbentur biaya maka pembangunan di berhentikan. Rumah dengan menggunakan atap datar memang memiliki kelebihan tersendiri yaitu bisa di manfaatkan sebagai area bertanam di bagian atap karena memang tempatnya yang terbuka dan langsung menghadap sinar matahari.
Untuk bahannya sendiri dapat menggunakan beberapa jenis material diantara yang paling populer adalah dak atau pelat beton. Dak atau plat beton kemudian akan dilapisi dengan bahan-bahan pelapis anti bocor seperti karpet pelapis anti bocor, cat pelapis anti bocor, aspal pelapis atap dan atau bahan-bahan sejenis lainnya . Selain plat beton bahan atap datar lainnya bisa berupa plat metal atau atap metal tanpa sambungan yang dibuat benar-benar hampir datar. Untuk lebih jelasnya anda dapat melihat penjelasan desain dan denah di bawah ini.
Tampilan rumah nampak samping terlihat atap yang memiliki kemiringan sekitar 15 derajat ini membuat tampilan rumah menjadi unik. Selain itu, membuat rumah tidak bocor karena ketika hujan air dapat langsung turun sehingga tidaak terjadi genangan. Desain rumah dengan tampilan yang sederhana namun nampak lebih elegant dengan penggunaan cat yang soft.
Tampilan ruang tamu dengan menggunakan sofa memanjang dapat menghemat ruangan anda. Anda dapat menggunakan sofa dengan warna yang netral dapat menyatu dengan warna apapun. Penggunaan bata ekspos untuk memberikan aksen natural di dalam rumah.
Tampilan kamar tidur dengan menggunakan perpaduan warna antara abu-abu dan warna natural membuat rumah menjadi lebih nyaman. Anda dapat menggunakan kabinet lemari dan meja dengan warna yang senada. Anda juga dapat menggunakan dinding dengan motif yang unik.
Denah rumah minimalis ukuran 6 x 8 ini memiliki ruang tamu ukuran 3,9 x 2,9 m, ruang makan yang menyatu dengan dapur ukuran 2,5 x 2,7 m, kamar tidur 2 ukuran 2, 9 x 2,7 m, dan kamar tidur 1 ukuran 2,7 x 3,8 m dan kamar mandi. Pembagian ini dapat aplikasikan dengan rumah tanpa partisi yang berlebihan sehingga tidak akan memakan banyak tempat.
Bagi anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.
Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.
Penulis : Septiyani
Editor : Munawaroh
Sumber : Youtube House Plan S
Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.