Homeshabby.com -- Kamar tidur adalah tempat yang privasi pada setiap rumah. Ruangan yang mungil terkadang memang menjadi tantangan sendiri bagi pemilik untuk mendekor sedemikan rupa agar nampak menarik dan luas. Selain penggunaan bed dan almari pakaian kadang si pemilik masih menginginkan furniture lain yang ingin di tempatkan di kamar. Pemilihan furniture yang tepat dan pas juga sangat mempengaruhi space pada kamar. Berikut ini kami akan memberikan tips desain lemari yang pas dan cocok untuk anda yang memiliki ruangan yang kecil Simak ya, Semoga bermanfaat.
1. Desain lemari terbuka
Anda masih ragu untuk memilih desain lemari yang terbuka dan tanpa pintu ? Jika anda memiliki space kamar yang tidak terlalu besar memanfaatkan lemari dengan desain terbuka ini sangat cocok anda gunakan pada kamar. Bahan yang awet dan mudah untuk di bongkar pasang, hal ini dapat mempermudah untuk memindahkan pada tempat sudut kosong yang ada di ruangan. Jika anda menginginkan kesan yang terutup agar terlihat lebih pravisi tambahkan gorden dengan corak yang bervariatif atau sesuai dengan keinginan.
2. Desain lemari pintu geser
Lemari dengan ukuran minimalis dan warna netral memberikan kesan klasik serta akan membuat nuansa ruangan anda semakin terlihat luas. Lemari yang memiliki sekat juga sangat dipertimbangkan sesuai dengan kebutuhan. Pemilihan lemari dengan rak juga dapat membuat pakaian ataupun barang yang anda miliki terlihat rapi.
3. Desain lemari rak terbuka dengan kabinet
Penataan dan penempataan barang yang rapi sesuai dengan lemari dikamar anda, juga sangat mempengaruhi luas tidaknya suatu ruang. Lemari tanpa pintu dan terkesan terbuka akan menambahkan suasana di ruangan anda semakin menarik. Penggunaan lemari model seperti ini cocok untuk anda yang tinggal di kos-kosan atau apartemen dengan ruangan yang minimalis.
5. Desain lemari ukuran besar pintu geser
Lemari dengan pintu geser sangat direkomendasikan dibandingkan dengan pintu konvensional. Dengan menggunakan pintu geser tidak mengharuskanmu untuk menyisakan ruang agar pintu bisa di buka. Lemari jenis ini sering di gunakan pada kamar minimalis dengan ukuran 3 x 4 m atau bahkan kurang. Lemari jenis ini cocok untuk anda gunakan di ruang kamar agar membuat suasana di kamar anda semakin elegan tanpa menimbulkan sesak.
6. Desain lemari tertanamn (Built-in storage)
Desain lemari yang terkesan tertanam di dinding (built-in storage) adalah lemari custom yang di buat khusus untuk memberikan dimensi ruang pada dinding. Jika anda ingin ruang penyimpanan yang luas, untuk menjaga kerapian serta keseimbangan tata ruang mengingat ukuran kamar yang terbilang kecil, penerapan desain lemari ini cocok untuk anda coba, dengan model yang bervariasi dan sesuai dengan kebutuhan yang di inginkan.
Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.
Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.
Penulis : Lynda
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber
Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.