Desain dan Denah Rumah Ukuran 21.5 x 7 M dengan 3 Kamar Tidur serta Carport Muat untuk 2 Mobil

 


Homeshabby.com -- Desain rumah dengan ukuran yang cukup luas memang banyak menjadi idaman semua orang. Ukurannya yang luas dengan penataan maksimal tentu saja akan memberikan penghawaan yang melegakan. Seperti desain rumah yang akan kami sajikan untuk anda kali ini, memiliki ukuran 21.5 x 7 m dengan fasilitas lengkap untuk menunjang kebutuhan keluarga tercinta. Di desain dengan tampilan yang minimalis untuk eksterior serta lahan yang cukup luas bisa anda maksimalkan untuk resapan air ataupun untuk berkegiatan semi outdoor lainnya di sekitar rumah. Lebih jelasnya, simak ya bund ulasan berikut semoga bermanfaat untuk penataan ruang pada rumah impian anda. Amiin



Tampak fasad depan rumah

Dengan tampilan dari depan yang terlihat minimalis, rumah ini menghadrikan kesan yang eye cathcing berkat penggunaan material woodplank untuk segitiga di sisi atap. Aksen kayu yang berbentuk veritkal tampak jelas terlihat untuk bagian depan atap yang menyeluruh hingga ke bawah membuat hunian ini semakin stylish dan tampak modern. Tak lain dari dinding bagian rumah ini yang memilih dengan material bata ekspose di satu titik membuat rumah ini semakin natural dan cozy. Untuk menghadirkan kesan yang melegakan di tiap ruang, jendela sebagai akses masuk udara pun di tambahkan di area kamar tidur dan ruang keluarga yang tampak dari depan. Dengan begitu rumah ini pun mampu memiliki udara yang menyegarkan serta penghawaan yang melegakan.




Tampak sisi kiri rumah

Mengabaikan penggunaan pagar untuk bagian depan pada rumah ini di harapkan untuk memberikan kesan terbuka dengan hawa yang lebih segar. Sebagai area penyejuk dan menghalangi hawa panas masuk ke dalam rumah secara langsung, desain rumah ini meletakkan tanaman di bagian depan rumah dengan tanaman segar berjejer rapi untuk memberikan kesan estetik pada fasad. Karena masih memiliki space yang di rasa cukup pada tepian ruas jalan, desain rumah ini mengpalikasikan taman yang di batasi dengan cor-coran beton yang terkesan lebih industrial dan minimalis.




Tampak fasad atap rumah

Dengan ukuran yang memanjang rumah ini tampak ramping dengan penggunaan model atap pelana dari material genteng flat beton yang kuat. Kombinasi genteng flat beton dengan dak cor beton yang di buat miring di tepian atap ini  memberikan dekorasi lebih estetik dan menarik. Untuk memberikan kesan yang lebih menarik, penggunaan atap di bagian teras rumah pun di tambahkan aksen vertikal dari atas atap hingga ke bawah lantai. Jauh beda dengan penggunaan atap untuk area carport yang lebih memilih dari material kanopi tempered glass untuk melindungi bagian bawahnya terkena sinar matahari secara langsung. Sebagai tambahan penghawaan yang lebih menyegarkan, area taman depan rumah dan belakang ini mengabaiakn penggunaan atap guna untuk memanfaatkan lahan sebagai daerah resapan air ketika musim penghujan.




Pembagian tata letak ruang

Dengan ukuran 21.5 x 7 m rumah ini memiliki penataan yang terbilang unik di mulai dari bagian depan untuk area carport dan taman  serta ruang tamu di bagian teras yang terkesan lebih outdoor. Sebagai area yang lebih pirvasi rumah ini memiliki 3 kamar tidur yang terletak di bagian paling depan, tengan dan paling belakang dengan tambahan penchayaan secara maksimal dari matahari secara langsung. Area ruang keluarga, ruang makan dan kitchen yang dijadikan satu ruang tanpa penyekat ini pun mampu memberikan kesan lebih harmonis untuk tiap keluarga. Sebagai pelengkap, kamar mandi pada rumah ini terletak di tengah ruang yang akan memudahkan anggota untuk beraktivitas tanpa harus merasa kejauhan.




Denah serta ukuran

Pembagian ruangan pada rumah ini memiliki ukuran dengan penjelasan sebagai berikut :

Area paling depan pada rumah ini terdpat carport ukuran 6.5 x 3 m, teras yang di fungsikan sebagai ruang tamu ukuran 2 x 4 m dan taman ukuran 3 x 3.5 m. Memasuki bagian dalam rumah, terdapat ruang keluaraga yang menyatu dengan ruang makan serta kitchen ukuran 4 x 4 m. Sebagai area privasi, rumah ini memiliki kamar tidur 1 ukuran 2.5 x 3 m, kamar mandi umum ukuran 1.5 x 2 m, kamar tidur utama dengan kamar mandi dalam ukuran 5 x 3 m kamar tidur 2 ukuran 3 x 2.5 m serta taman belakang rumah ukuran 7 x 5 m.



Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.

Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.



Penulis  : Lynda
Editor    : Munawaroh
Sumber : Noman_desainrumah



Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.