Inspirasi Dekorasi Rumah Minimalis dengan Interior yang Mengagumkan

 

Homeshabby.com -- Rumah menjadi fasilitas terpenting untuk setiap orang, selain menjadi tempat berhimpun dan berkumpul bersama keluarga rumah merupakan aset yang paling penting. Luas dan anggaran untuk rumah luas maupun kecil tentu saja bisa anda persiapkan mulai dari sekarang. Di desain dengan penataan eksterior serta interior yang menarik tentunya bisa anda temukan inpirasi berikut ini. Dengan ukuran yang tidak terlalu besar rumah ini bisa menjadi tempat ternyaman untuk anda sekeluarga. Pemilihan eksterior dan interior yang tepat sangat penting untuk di pertimbangkan, sehingga dapat menciptakan rumah idaman unuk keluarga. Ingin tahu seperti apa bagian dalam rumah berikut ini, tetap simak ya bund. Semoga bermanfaat.





Teras rumah

Di mulai dari bagian depan, rumah ini meletakkan kursi dari bahan rotan sebagai pemanis area teras. Terkesan mnimalis berkat pemilihan eksterior yang netral untuk bagian dinding dan kusen jendela serta pintu yang berwarna coklat. Membuat Area teras pada rumah ini terkesan minimalis dengan suasana yang natural. Anda bisa mengkombinasikan dengan lantai keramik yang berwarna cream membuat suasana di teras ini sangat nyaman untuk bersantai. Dominan dengan gaya simpel anda cukup meletakkan beberapa tanaman seperti kaktus atau palem untuk menghiasi sudut teras agar lebih natural dan menyegarkan. 



Tampak sisi kiri rumah depan

Inilah tampilan dari hunain minimalis ketika malam hari yang terkesan hangat dan menyatu secara menyuluruh dari penggunaan eskterior yang berwarna putih. Tampak jelas dengan tanaman rambat yang di letakkan di atas teras rumah yang menjalar ke bawah membuat area ini semakin terlihat manis. Lampu taman pun ikut menambah suasana yang terang di letakkan pada beberapa titik saja. Halamannya yang cukup luas membuat rumah ini terkesan lebih terbuka dengan nuansa lebih lega.




Living room

Jauh beda dengan tampilan teras pada rumah ini yang lebih dengan tema klasik semi vintage dari pemilihan interior kursi kayu dengan bantalan berwarna coklat. Meskipun terkesan vintage area ini tetap menghadirkan nuansa yang lebih menyegarkan dengan kehadiran tanaman seperti monstera dan beberapa tanaman lainnya ikut memberikan penghawaan segar untuk ruangan ini. Agar lebih menyatu dengan gaya klasik secara menyeluruh, anda juga bisa menggunakan lantai parket kayu senada dengan elemen di ruangan ini. Jika di rasa anda perlu menambahkan sentuhan yang lebih earthy, dengan karpet berwarna lebih terang untuk alas meja seperti ini bisa anda coga agar suasana di ruang tamu ini lebih menarik.




Kitchen

Bagian belakang living room ini terdapat area kitchen yang menyatu dengan ruang makan secara open space. Gaya klasik, industrial dan minimalis pun hadir di ruangan ini menyatu secara keseluruhan tanpa adanya kesan yang bertabrakan. Ruangan yang terbilang mungil inipun tertolong dengan pemilihan interior dinding berwarna puith yang menyeluruh. Selain itu kabinet di area dapur pun di aplikasikan tanpa pintu terkesan lebih terbuka. Begitu juga dengan lantai pada rumah ini tanpa finishing yang tampak lebih hangat dengan kesan industrial yang dominan. Jika anda inig menghadrikan nuansa lebih segar, beberapa tanaman indoor seperti ficus plant, sirih gading dan tanaman lainnya bisa anda letakkan untuk menghiasai ruangan ini agar lebih menyegarakan.




Bedroom

Bagian yang paling privasi dalam rumah ini terdapat bedroom yang cenderung tampil lebih minimalis dan fungsional. Penggunaan sprei yang tampak monokrom namun tetap menghadirkan nuansa hangat membuat kualitas tidur semakin baik dan nyaman. Untuk menambahakan suasana yang lebih hidup anda bisa meletakkan TV dengan backdrop dari material HPL serta kabinet yang terkesan multifungsional. Hanging lamp di tengah ruang ini pun bisa anda berikan sentuhan yang lebih romantis dengan warna kuning.



Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.



Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.



Penulis  : Lynda
Editor    : Munawaroh
Sumber : Rumahcreativa



Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.