Homeshabby.com -- Sajian lezat dari masakan rumahan selalu dihidangkan dari tangan-tangan lembut bunda tercinta. Tak salah jika desain desain dapur dirumah saat ini semakin cantik dengan berbagai konsep menarik yang mengesankan. Hasil dari sentuhan pemilik area dapur tentu menjadi cerminan dan keinginan masing-masing. Karena dapur selalu menjadi tempat berkumpul dengan keluarga apalagi di masa pandemi sekarang yang kegiatan lebih intens dilakukan bersama suami dan anak-anak tercinta. Untuk memberikan kenyamanan anda ketika beraktivitas di dapur, homeshabby.com telah merangkum 6 konsep desain dapur sederhana 2 x 2 m berikut ini :
Kitchen by : briliantirony
Interior hitam elegan
Memiliki dapur sederhana dengan ukuran 2 x 2 m ini dipilih furniture serba hitam dengan kombinasi top table glossy keramik. Selain menciptakan kesan elegan dapur ini tampil lebih efisein dengan ruang penyimpanan yang maksimal. Bentuk kitchen island ini dipilih untuk fungsional dari mini bar agar lebih efektif sebagai tempat makan sekaligus. Anda bisa merasakan suasana terbuka dari dapur ini berkat ventilasi yang berguna sebagai skylight hemat lstrik ketika siang hari.
Kitchen by : samantha_kurnia
Shabby feminine minimalis
Anda menyukai gaya minimalis dengan sentuhan sahbby pada interior dapur dirumah? Tak salah jika anda memilih konsep dapur sederhana dengan ukuran 2 x 2 m seperti ini. Dapur ini memiliki desain yang sederhana tanpa adanya kabinet sebagai ruang penyimpanan. Namun hal ini tak perlu anda takutkan ya bund, cukup manfaatkan kolong dapur sebagai area penyimpanan perabot hingga bahan masakan agar praktis. Tutupi kolong dapur dengan tirai atau gorden. Serasikan juga tampilan dengan interior shabby feminine warna soft pink secara menyeluruh. Untuk menyegarkan pandangan anda bisa meletakkan beberapa tanaman untuk sentuhan yang lebih stylish dan eye catching.
Kitchen by : dapur_idea
Minimalis modern
Menghadrikan dapur sederhana dirumah bukan selalu dengan intetior seadaanya dan ala kadarnya ya bund. Beberapa cara bisa anda gunakan untuk mendesain dapur sederhana dengan ukuran 2 x 2 m dirumah tampil modern, asik dan menyenangkan. Apalagi jika sentuhan color yang earthy akan membuat kegiatan masak anda lebih semanagat. Desain dapur ini modern dengan tampilan homey. Berbagai peralatan modern terkesan glossy dengan desain yang menarik mulai dari area stove, sink, storage hingga top taple serta backsplah pada dapur ini. Kombinasi warna earthy pada kabinet dipilih warna soft peach untuk sentuhan yang dinamis jika diserasikan antara backsplah dengan motif teraso tak beraturan dominan warna putih untuk look yang clean.
Kitchen by : rumah_home2
Dapur sederhana sentuhan HPL dan Stainless steel
Berbagai cara bisa anda lakukan untuk membuat area dapur terlihat rapi, menarik dan nyaman. Sentuhan kabinet dapur dengan material HPL glossy ini tampi cozy dan lebih banyak ruang untuk penyimpanan. Desain dapur sederhana dengan ukuran 2 x 2 m ini memilih area top table dari stainless steel dengan alasan untuk memberikan gaya kontemporer dan tampil beda. Anda bisa memilih material premium untuk memberikan kenyamanan dan serasi antara kabinet HPL dengan tampilan sederhana.
Kitchen by :cynthiarin
Dapur putih minimalis clean look
Anda mengingikan dapur sederhana dengan ukuran 2 x 2 m dirumah ? Desain berikut ini memiliki tampilan minimalis dengan interior full putih untuk kesan clean look. Tampilan sederhana terlihat dari adanya penggunaan rak sebagai pengganti kabinet dapur. Fokuskan pada bagian meja dapur dengan penataan ruang yang tepat agar mermperlihatkan kesan bersih dan rapi. Gunakan beberapa perabot yang cukup sering di gunakan sehingga dapur tertapa dan lebih simple. Dengan interior serba putih ini dapur anda akan terlihat lega. Serta perhatikan kelembaban dapur agar tidak tumbuh jamur di sekeliling area sink.
Kitchen by : meymey.ov
Minimalis kombinasi hitam yang elegan
Dapur sederhana ukuran 2 x 2 m yang terakhir ini tampil simpel dengan sentuhan hitam elegan pada area top table. Bentuk dapur dipilih kitchen peninsula yang hampir mirip dengan kitchen island menambahkan meja sebagai ruang khusus untuk meletakkan belanjaan. Anda bisa menambahkan sedikit sentuhan aksen bata ekspose pada area backsplash agar memberikan kesan airy. Lengkapi juga bagian dapur dengan rak sebagai pelengkap untuk memaksimalkan ruang penyimpanan lebih maksimal.
Itulah 6 konsep dapur sederhan dengan ukuran 2 x 2 m yang dapat mengubah presepsi dapur kecil tak bagus. Namun dengan ketelitian serta pemilihan material di area dapur dapat menjadi pertimbangan ketika membangun dapur dirumah. Semoga inspirasi berikut ini bisa menjadi tambahan untuk refernsi anda tentang dapur. Jika anda mengingikan desain dapur lainnya silahkan kunjungi website homeshabby.com dengan berbagai kumpulan inspirasi dan ide manarik lainnya. Terimakasih dan semoga diberikan kesehatan. Amiin
Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.
Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.
Penulis : Lynda
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber
Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.