Homeshabby.com -- Memiliki rumah dua lantai dengan ukuran kecil cukup menyulitkan untuk mengatur penataanya. Malah terkadang banyak yang bingung pada bagain bawah tangga akan di gunakan untuk apa. Hal ini tentu saja akan membuat anggota rumah kebingungan mengatur ruangan. Nah salah satu cara untuk memanfaatkan bawah tangga adalah dengan menggunaakn dapur atau toilet. Namun kali ini homeshabby.com akan membahas mengenai inspirasi model dapur mungil bawah tangga terbaru yang dapat menambah refernsi dan bisa anda coba terapkan di rumah.
Dapur by : wulan_julianie
Space di bawah tangga memang tidak sebesar ruangan lain di rumah. Namun untuk memaksimalkan tempat, anda bisa memiliih area sebagai dapur. Tak perlu khawatir dengan penataannya, anda bisa mencotoh desain pada inspirasi di atas. Memiliki ukuran dapur memanjang dengan interior serba putih untuk kabinet agar terkesan airy. Meskipun kecil, area ini juga bsia anda gunakan untuk laundry room yang sangat fungsional dan tidak memakan tempat.
Dapur by : vhilanihouse
Bagian bawah tangga rumah anda terasa kosong dan terlihat membosankan? Tak perlu khawatir bun homeshabby.com punya solusinya. Anda bisa memanfaatkan space ini untuk ruangan dapur yang sangat efisein dan dapat menghemat tempat. untuk mengurangi hawa sesak ketika di dapur, anda bisa menggunakan kitchen set berbentuk letter L dengan interior putih dan coklat pada kabinet dan juga meja dapur.
Dapur by : narulita____
Tak perlu banyak cara untuk membuat dapur bawah tangga tampil cantik dan nyaman untuk di gunakan. Anda bisa memaksimalkan tempat ini untuk kitchen set saja dengan memperhatikan penyimpanan perabot masak dan bahan makanan yang di perlukan. Dengan begitu, dapur mungil bawah tangga tetap tertata rapi dan membaut perasaan semanagat ketika berkegiatan bersama putri tercinta.
Dapur by : interiorkita.web
Tone earthy untuk dapur mungil bawah tangga seperti ini bisa anda coba terapkan di rumah. Selain dapat mempengaruhi suasana ketika memasak, interior seperti ini sangat menyenangkan dan mudah untuk membuat perasanna merasa nyaman. Apalagi penyimpanan pada dapur ini cukup banyak, sehingga tak perlu khwatir jika dapur akan berantakan dan terasa sesak untuk di gunakan.
Dapur by : deltianarosaliah
Menghadirkan suasana terbuka dan menyegarkan untuk dapur rumah bisa anda coba dengan pencahayaan dan juga ventilasi udara. Model dapur mungil bawah tangga ini menggunakann kitchen set berbentuk memanjang dengan interior yang minimalis putih biru nampak homey dan mengasikkan. Karena dapur ini memilih area bawah tangga, maka penggunaan kabinetnya pun juga mengikuti tangga seperti yang dapat dilihat pada inpsirasi di atas.
Dapur by : bikindapur
Jika dipikir matang-matang menggunakan area bawah tangga untuk dapur di rumah memang sangat fungsional. Penyimpanan yang maksimal dan hawa segar dapat teras di dapur ini. Penggunaan kitchen setnya juga dipilih dengan model letter L untuk kesan lega tanpa sesak. Selain untuk dapur, area ini oleh pemilik juga di gunakan untuk ruang makan sehingga sengat fungsional dan memanfatkan space dengan baik.
Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.
Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.
Penulis : Lynda
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber
Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.