6 Desain Kamar Tidur Remaja Dengan Tema Japandi Terbaru

6 Desain Kamar Tidur Remaja Dengan Tema Japandi Terbaru

Homeshabby.com
-- Anak yang sudah beranjak remaja mulai memiliki keinginan sendiri. Mulai beralih dari keinginan untuk punya kamar sendiri dan meninggalkan kartun kesukaan. Dan salah satu hal paling diinginkan anak remaja adalah memiliki kamar tidur sendiri dengan dekorasi dan kreasinya. Saat ini banyak remaja memiliki keinginan tema kamar tidur estetik gaya japandi yang menggabungkan gaya Jepang dan Skandinavian jadi satu. Kerap kali desain kamar tidur tema Japandi ini banyak bermunculan di media sosial. Maka tak jarang banyak anak ingin dekorasi kamar tidur seperti ini. Nah jika penasaran dengan desainnya, yuk simak 6 Desain Kamar Tidur Remaja denagn Tema Japandi Terbaru di bawah ini!


Desain kamar tidur lesehan untuk tema Japandi yang luas

rumahcaca

Desain kamar tidur Japandi kali ini didominasi dengan interior putih minimalis dengan kombinasi karpet bulu coklat yang menjadi satu titik fokus. Penggunaan ranjang yang diabaikan dan beralih kekonsep lesehan ini, membuat kamar tidur terasa lebih luas dan melegakan. Tanpa mengurangi kebutuhan fungsional ruang simpan, satu furniture lemari dengan cermin menjadi kelengkapan kamar tidur semakin semputna. Anda bisa menempatakn ambalan custom untuk kegunaan dekorasi dan saving-space di kamar tidur ini jadi lebih lega, nyaman dan menyenangkan.



Desain kamar tidur japandi dengan meja belajar mungil

interiox.id

Meski menginjak remaja, pendidikan untuk anak-anak merupakan hal yang paling diutamakan. Supaya nyaman, desain kamar tidur kali ini dilengkapi meja belajar ukuran minimalis dengan satu storage lemari model tinggi. Untuk area kasurnya anda tak perlu khawatir, pemilihan ranjang tidur minimalis dari kayu serta model single bed diterapkan untuk mengutamakan konsep space-saving yang maksimal. Selain itu, bagian head bed dapat anda maksimalkan dengan ambalan yang berguna sebagai tempat dekorasi dan hidden lamp untuk suasana tidur lebih nyaman dan memiliki kualitas tidur baik.


Tampilan minimalis serba putih untuk desain kamar tidur remaja

williamkelleye

Mengusung konsep minimalis serba putih, desain kamar tidur  remaja dengan tema Japandi kali ini menerapkan fokus utama dibagian sudut ruang. Menggunakan satu furniture lemari minimalis putih yang senada antara ranjang dan kasur, anda bisa mengubah pemilihan lantai parket untuk konsep Japandi dan Skandinavian yang kental. Agar terasa lebih nyaman, berikan ventilasi ruang untuk menambah sirkulasi udara dan penghawaan yang menyegarkan.



Homey and cheerfully untuk tema Japandi yang simple

dr.ita_ferica

Meski kamar tidur fungsionalnya hanya untuk istirahat, namun untuk beberapa orang sepertinya memfungsionalkan kamar tidur untuk kegunaan hal lain seperti belajar, mengerjakan tugas hingga hanya untuk bersantai di akhir pekan. Salah satunya menerapkan konsep minimalis dengan pemilihan kasur model queen bed lebih kecil dan meminimalisir storage sebagai ruang simpan. Sebagai dekorasi tambahan yang fungsional, anda bisa menempatkan nakas kecil untuk penempatan lampu tidur untuk menjaga kualitas tidur yang baik dengan nyala sedikit temaram. Tempatkan standing mirror model putar untuk memberikan kesan luas di kamar tidur ini lebih terasa.



Storage multifungsi untuk kamar tidur yang nyaman

rumah_fatihyuki

Berkat penggunaan storage multifungsi pada kamar tidur remaja ini, kesan luas terasa lebih nyaman untuk istirahat maupun sebagai ruang santai. Walaupun pemilihan kasur tidur dipilih dengan ukuran yang sedikit lebih besar, anda dapat menggunakan ranjang multifungsi dengan hidden storage didalamnya. Sisipkan satu furniture multifungsi yang bisa digunkan untuk area make-up dan penyimpanan lainnya. Anda bisa menggunakan tema Japandi yang sesungguhnya jika pemilihan interior ruang dengan warna putih kombinasi cokelat seperti ini.



Desain kamar tidur Japandi bertema

ruri_ferori

Kesan minimalis dengan tema Japandi untuk desain kamar tidur ini memberikan sedikit sentuhan dekorasi dinding yang attractive. Lukisan matahari dibagian dinding dengan warna cokelat menjadi satu kreasi menarik bisa anda gabungkan dengan wallpaper polkadot. Pemilihan konsep lesehan untuk tempat tidur tanpa ranjang dapat memberikan kesan luas, maka anda bisa maksimalkan fungsional sisi lainnya dengan lemari ataupun nakas kecil sebagai storage tambahan. Atur layout kamar tidur ini dengan penempatan furniture secara tepat agar kamar yang berukuran kecil sekalipun dapat terasa luas dan nyaman untuk digunakan.


Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.


Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.

Baca juga :
 

6 Desain Kamar Tidur Utama dengan Kamar Mandi Dalam Terbaru Ukuran 3 x 4 M

6 Desain Kamar Tidur Utama dengan Kamar Mandi Dalam Terbaru Ukuran 3 x 4 MHomeshabby.com -- Tidak dapat dipungkiri jika desain kamar tidur utama di rumah sangat cocok untuk dikombinasikan dengan konsep modern. Praktisnya lagi jika memiliki kmar tidur utama yang besar dapat anda aplikasikan dengan kamar...

 
 
 

6 Dekorasi Kamar Tidur Ukuran 3 x 3 M Walau Kecil tapi Luas dan Nggak Murahan

6 Dekorasi Kamar Tidur Ukuran 3 x 3 M Walau Kecil tapi Luas dan Nggak MurahanHomeshabby.com -- Membangun rumah di lahan terbatas perlu memikirkan matang-matang bagaimana cara untuk memaksimalkan ruang kecil di rumah. Karena setiap ruang sangat berpotensi untuk digunakan berbagai macam area salah satunya...
 
 
 
 

Berikan Suasana Alami untuk 6 Desain Kamar Tidur dengan Earth Tone yang Sejuk

Berikan Suasana Alami untuk 6 Desain Kamar Tidur dengan Earth Tone yang SejukHomeshabby.com -- Dari ruang inilah mood akan terbentuk sesuai dengan karakter pribadi, mulai dari semangat, kalem dan hangat bisa anda ciptakan dari kamar tidur di rumah. Untuk penataan kamar tidur yang nyaman, anda perlu...
 
 
 
 
 
Penulis  : Lynda
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber



Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.