7 Inspirasi Desain Rumah Sederhana Minimalis Yang Sehat. Sangat Cocok Untuk Masa Tua

7 Inspirasi Desain Rumah Sederhana Minimalis Yang Sehat. Sangat Cocok Untuk Masa Tua



Homeshabby.com -- Membangun rumah pada dasarnya perlu dipertimbangkan mulai dari untuk siapa, untuk jangka waktu kapan atupun hanya sebagai rumah singgah saja. Untuk anda yang sedang mencari inspirasi rumah dalam jangka waktu yang lama hingga masa tua, 7 Inspirasi Desain Rumah Sederhana Minimalis Yang Sehat ini sepertinya bisa jadi solusinya. Tidak harus dengan ukuran yang luas dan lahan yang lebar, mulai dari suasana lingkungan yang nyaman menjadi salah satu hal baik untuk rumah dimasa tua yang sehat. Yuk simak berbagai inspirasi menariknya, di bawah ini!


Desain fasad rumah dengan halaman yang luas


Bagin pertama yang menarik dati tampilan fasad rumah ini adalah halaman luas dengan konsep open plan terbuka tanpa adanya penyekat seperti pagar sebagai pembatas rumah. Model rumah yang di desain dengan penataan sederhana interior minimalis putih menambahkan kesan yang luas dan efek dinamnis. Sangat cocok seperti model atap pelana yang palign sederhana untuk berbagai macam model type rumah. Bisa dikatakan rumah sehat karean lingkungan yang asri, begitu juga bangunan rumah menggunakan model atap pelana yang dapat menyerap radias dan panas bagus untuk daerah tropis.


Interior minimalis dengan fungsional dinding (Bagian Entryways)


Memasuki interior rumah yang berada di bagian entryways atau disekitar pintu masuk ini akan disambut dengan pemilihan konsep menarik. Fugnsional dinding yang baik dipilih untuk tempat dekorasi estetik emnarik. Begitu juga dnegan kabinet yang sangat membantu ruang simpan maksimal ini, anda bisa menafaatkan bagian atasnya untuk meletakkan beberapa pajangan lain. 


Ruang keluarga yang terbuka dan fungsional



Area berikutnya adalah ruang keluarga yang ditandai dengan adanya televisi. Namun begitu, anda bisa memanfaatkan ruang keluarga ini sebagai ruang tamu sekaligus. Interior kombinasi abu-abu gelap di bagian headboard dinding memberikan efek menarik dan elegan. Apalagi dengan jendela lebar yang membuat pencahyaan dan sirkulasi masuk secara maksimal, tentu saja akan menjadikan rumah ini sebagai rumah sehat di masa mendatang.


Ruang tengah dengan konsep open plan yang luas


Karena digunakan untuk jangka waktu yang lama sebagai rumah masa tua, desain interior dengan konsep open plan ini bisa jadi pilihannya. Ruang open plan antara ruang keluarga, ruang makan dan dapur ini memberikan efek luas. Dengan interior yang senada, pemilihan warna putih dapat anda tempatkan pada area dapur dengan kontras lain agar semakin mencolok. Berikan perbedaan interior yang dapat memberikan penanda jika ruangan tersebut berbeda seperti kabinet ataupun tanaman hias disekitarnya.


Desain dapur dan ruang makan



Desain dapur yang menyatu dengan ruang makan ini terlihat luas karena pemilihan warna putih minimalis. Kabinet dapur bentuk L menggunakan kitchen set lengkap untuk memaksimalkan ruang simpan. Dengan mengusung konspe rumah sehat, ventilasi serta jendela dimaksimalkan dengan baik untuk memberikan pencahayan intens ke dalam inteiror ruang. Selain itu, anda bisa menggunakan beberapa elemen alami seperti bahan kayu untuk penggunaan satu set meja makan agar lebih berkesan hangat untuk berkumpul bersama.


Desain ruang kerja yang maksimal


Walaupun di desain untuk rumah masa tua yang sederhana dan maksimal, bukan tanpa alasan membuat ruang kerja di dalam rumah. Di kemudian hari nanti anda bisa menjadikan ruang kerja ini sebagai tempat ternyaman untuk ruang baca. Maksimalkan pencahayaan dengan membuat jendela kaca agar sirkulasi semakin lancar dan menyegarkan. Anda bisa melengkapi dengan meja serta kursi yang nyaman untuk dudukan. Tempatkan lemari model terbuka yang maksimal untuk menempatkan bacaan ataupun foto-foto kenangan.


Desain kamar tidur yang tenang


Dengan nuasna abu-abu semi biru, desain kamar tidur ini memiliki penataan rapi menggunakan kasur model queen. Inteiror yang tenang dengan efek cahayan maksimal dihasilkan dari jendela ruang berukuran lebar. Pemilihan kamar tidur yang nyaman ini dapat anda minimalisir penggunaan kabient ataupun perabot secara berlebih untuk menghilangkan kesan sumpek. Agar semakin menarik, tambahkan dekorasi cantik berupa wall-art motif tropical yang menyegarkan.




Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.



Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.



Penulis  : Lynda
Editor    : Munawaroh
Sumber : Vitarantya



Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.