|
7 Model Tangga Rumah Paling Populer dari Gaya Klasik Hingga Modern |
Homeshabby.com -- Saat berencana membeli atau merenovasi rumah bertingkat, anda pastikan untuk memilih jenis tangga yang tepat sebagai elemen penting dalam membuat interior rumah semakin nyaman. Jenis tangga yang bisa dipilih tentu saja disesuaikan dengan desain dan konsep rumah, seperti konsep Japandi, Kontemporer, Scandinavian, Modern minimalis, hingga Industrial.
Untuk memilih tangga yang tepat berdasarkan bentuk ruang dan ukurannya, anda perlu memperhatikan struktur yang digunakan. Selain hanya fungsional untuk akses menuju lantai dua, tangga pun juga harus diperhatikan estetikanya untuk mendapatkan desain interior rumah yang cantik dan mengesankan. Berikut ini akan dibagikan khusus untuk anda tentang 7 Model Tangga Rumah Paling Populer dari Gaya Klasik Hingga Modern yang bisa dijadikan rekomendasinya.
Model tangga melingkar rumah mewah bergaya klasik
|
masjudi.yudhie
|
Model tangga melingkar memang identik digunakan untuk rumah besar yang mewah ataupun rumah berkonsep klasik. Layakanya pada interior rumah ini yang menggunakan model tangga melingkar terkesan mewah dan indah. Untuk menerapkan tangga model melingkar seperti ini anda butuh space yang luas di dalam rumah supaya tangga dibuat lebih leluasa sesuai ukuran rumah. Agar lebih menguatkan kesan klasik di dalam rumah, anda bisa menggunakan railing tangga yang bergaya klasik penuh ukiran dengan warna hitam elegan.
Desain tangga rumah populer bentuk L rumah idaman
|
jeffandrewwdsgn
|
Jika anda memiliki rumah dengan ruangan yang terbatas lantai 2, model tangga rumah bentuk L ini bisa dijadikan inspirasinya. Jenis tangga bentuk L yang memiliki bentuk berbelok 90 derajat ini ditempatkan pada salah satu dinding. Selain untuk rumah yang ruangnya terbatas, anda juga bisa menggunakan model tangga ini ketika memiliki area langit-langit rumah yang tinggi. Selain fungsional sebagai akses, area bawah tangga pun bisa dijadikan area fungsional seperti ruang makan, kamar mandi, hingga tempat santai. Model tangga L ini memiliki pemilihan interior homey dengan kombinasi warna cantik putih dengan unsur kayu sebagai perpaduan hangat dan lebih mewah.
Model tanggar rumah bentuk U sederhana
|
fera_anas |
Apabila anda ingin memiliki ruang bawah tangga yang maksimal, model tangga bentuk U ini bisa diterapkan. Model tangga U yang memiliki area bawah ini bisa digunakan untuk dapur hingga ruang penting lainnya. Bentuk tangga yang berbelok 180 derajat ini memungkinkan untuk memiliki borden yang lebih besar. Selain bisa saving-space untuk memaksimalkan ruang, model ini cocok untuk dijadikan inspirasi pada rumah split level atau mezzanine.
Model tangga melingkar industrial
|
rif_ars |
Model tangga melingkar berikutnya ini cukup berbeda dengan model melingkar sebelumnya. Kesan industrial dan hangat dari tangga melingkar ini dapat ditandai dari adanya material besi dan kayu sebagai elemennya. Railing tangga yang hanya diposisikan di sebelah kanan ini bisa anda lengkapi dikedua sisi untuk keamanan yang maksimal. Sehingga kesan ramah pun tetap bisa dirasakan meski model tangga melingkar ini biasanya kurang ramah untuk anak.
Model tangga rumah bentuk U konsep tropical
|
klgoproperty |
Selain untuk akses yang nyaman, model tangga bentuk U konsep tropical ini juga bisa jadi salah satu pilihannya. Tangga yang aman dengan jarak antar pijakan yang disesuaikan, menggunakan mateiral kayu kuat serta railing kaca untuk keamanan. Model tangga bentuk U juga masih memiliki space bawah tangga yang bisa dijadikan fungsional ruang. Karena mengusung konsep tropical, anda bisa menjadikan area bawah tangga untuk dijadikan taman dalam rumah agar interior lebih segar dan menciptakan rumah sehat.
Desain model tangga melayang dengan railing
|
designzone_ |
Mendapatkan interior yang modern dan mengesankan pada rumah lantai 2 bisa anda pilih model tangga melayang dengan railing ini. Tampilan tangga yang unik dan tinggi bisa disesuaikan dengan ukuran rumah. Material alami dari kayu sebagai pijakan dan railing besi kuat digabungkan untuk mmeberikan efek aman dan indah. Dengan menggunakan model tangga melayang yang tampak lega dan luas ini pun bisa anda jadikan taman minimalis di area bawahnya. Selain menarik, anda bisa memperhatikan ruang terbuka dengan memasang dinding kaca untuk pencahayaan ke dalam rumah lebih maksimal.
Desain tangga rumah dari bahan cor yang kuat
|
inspirasi.sudutrumah |
Struktur tangga melayang yang digunakan untuk akses rumah lantai 2 haruslah kuat dan tahan lama. Biarpun menggunakan bahan cor, anda bisa memilih struktur besi kuat didalamnya. Supaya perasaan aman dan nyaman saat menaiki tangga lebih leluasa. Tangga model setengah L ini tanpa lega disektiar bawahnya yang bisa dijadikan ruang simpan fungsional. Model tangga melayang setengah L ini dapat anda pilih sebagai akses lantai 2 pada rumah yang minimalis dan ingin tampilan rumah yang lebih modern.
Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.
Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.
Penulis : Lynda
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber
Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.