Desain Rumah 5 x 12 M dengan 2 Kamar, Desain Minimalis Untuk Keluarga Kecil

 

 

Homeshabby.com -- Desain rumah minimalis menjadi solusi bagi kebanyakan orang yang memiliki lahan terbatas untuk membangun suatu hunian. Pemilihan desain yang tepat akan memberikan kesan rumah yang jauh lebih nyaman dan indah dipandang. Pada desain kali ini Homeshabby.com akan memberikan inspirasi mengenai desain rumah minimalis dengan ukuran 5 x 12 yang bisa anda terapkan pada hunian yang akan anda bangun.

Tampilan Fasad Rumah

Pada desain rumah ini menggunakan gaya minimalis tropis dengan aksen fasad yang didominasi material kayu, batu alam, dan atap perisai dengan kelandaian atapnya 45 derajat. Pada dinding depan diaplikasikan batu alam andesit hitam yang menambah kesan minimalis dan natural pada desain rumah ini. Untuk desain pagar terbuat material besi yang disusun vertikal dengan aksen garis miring dan untuk pagar area motorport dengan rangkaian besi susunan bentuk daun yang menjadikan tampilan rumah menjadi lebih unik dan menawan.

Tampilan Atap Rumah 

Pada bagian atap diikombinasikan antara atap setengah perisai dan atap dak beton sebagai dudukan toren air, pada area belakang menggunakan atap kaca untuk penerangan area cuci dan jemur. Sedangkan pada bagian depan teras carport menggunakan atap dengan kanopi yang menggunakan material spandek atau zincalume.

Tampilan Ruang Utama

Pada ruangan ini berisi 3 fungsi ruangan yang tidak menggunakan sekat dinding agar tampilan rumah tetap terlihat luas pada lahan yang cukup minimalis. Pada area depan berisi ruang tamu sekaligus ruang keluarga yang disusul dengan meja makan di samping ruang keluarga. Pada meja makan menggunakan kursi dengan kapasitas 4 orang. Pada sebelah meja makan terdapat dapur yang merupakan penghujung ruangan pada area ini. Pada area dapur menggunakan kabinet dapur dengan model one wall agar tidak menghabiskan banyak space di ruangan ini. Pemilihan interior yang dipilih pada rumah ini mengkombinasikan warna emas dengan warna lainnya agar tampilan rumah terlihat mewah dan berkelas meskipun dengan lahan yang terbatas.

Tampilan Kamar Utama

Pada kamar tidur utama ini berukuran 3 x 2,5 meter, meskipun memiliki ukuran yang kecil namun dalam penataannya tetap dapat ditata dengan rapi dan cantik. Pada kamar ini memuat memuat bed dengan ukuran king size, lemari dan meja rias. Pada bagian backdrop dapat diaplikasikan rak atau kabinet yang bisa digunakan untuk menaruh buku, bunga atau elemen dekorasi lainnya.

Denah dan Ukuran Rumah

Pada desain rumah berukuran 5 x 12 meter ini pada bagian depan memiliki carport dengan ukuran 4,75 x 2,5 meter. Teras dan taman dengan ukuran 2,5 x 1,25 meter. Motorport dengan ukuran 2,5 x 1,25 meter. Ruang utama yang berisi ruang keluarga, meja makan, dan juga dapur dengan ukuran 8 x 2,5 meter. Ruang cuci jemur sekaligus dapur kotor dengan ukuran 1,5 x 3 meter. Kamar mandi dengan ukuran 1,5 x 2 meter. Kamar utama dengan ukuran 3 x 2,5. Dan kamar anak yang berukuran 2,75 x 2,5 meter.


Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.



Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.



Penulis  : Hafidza
Editor    : Munawaroh
Sumber : FRteamstudio



Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.