Homeshabby.com - Salah satu area yang cocok dan nyaman digunakan untuk bersantai ialah teras rumah. Teras dapat diletakkan di depan, belakang, maupun samping rumah. Karena itu, anda perlu mendesain dan dekorasi teras agar tampil apik dan menyenangkan. Berikut ini Homeshabby.com akan menyajikan ulasan mengenai 7 Motif Keramik Teras untuk Tampilan Mewah hingga Elegan yang dapat anda tiru dan aplikasikan di rumah. Yuk mari simak!
Perpaduan Panel Kayu dan Batu Koral pada Lantai Teras
Instagram/avie_novi |
Teras berukuran minimalis ini memiliki desain yang sederhana dan mudah untuk di tiru. Dengan lantai yang dilapisi panel kayu yang cantik, anda dapat mengombinasikannya dengan meletakkan batuan koral pada bagian sisi atau sudut teras. Lantai yang dilapisi batu koral ini digunakan sebagai tempat untuk meletakkan tanaman hijau yang menyegarkan. Kemudian, anda juga dapat meletakkan kursi sebagai dudukan yang dapat nada dekorasi dengan apik.
Lantai Kayu yang Cantik dan Klasik Cocok untuk Teras Rumah Minimalis
Instagram/domnamazowszu |
Penataan yang apik pada teras tentunya dapat meningkatkan nilai estetika pada rumah anda. Apalagi dengan lantai teras yang mengenakan material kayu atau keramik dengan motif kayu, dapat membuat tampilan lebih apik dan suasana lebih hangat. Anda dapat memberikan warna serta aksen yang senada dengan lantai teras pada furniture atau perabot. Hal ini tentunya dapat membuat teras lebih eye catching dan stylish.
Keramik Teras dengan Duma Dek Kayu yang Apik
Instagram/fit_ri1 |
Selain panel kayu dan material kayu, anda dapat memasang duma dek panel kayu pada area teras rumah. Duma dek panel kayu ini memiliki tampilan menyerupai kayu dengan serat pada permukaannya. Sedangkan untuk bahannya sendiri merupakan campuran serat kayu, WPC, dan polimer. Sehingga material dek panel kayu ini tampak kuat dan aman apabila terkena hujan.
Keramik Tegel pada Teras dengan Motif Ala Klasik
Instagram/icoetnee_home |
Teras dengan ukuran yang memanjang ini tampil apik dengan penataan yang pas. Dengan tanaman dalam pot ditata dibagian pinggiran teras, dan memiliki warna pot yang sama membuat tampilan tampak eye catching. Anda dapat memasang keramik tegel yang memiliki tekstur pada permukaannya. Sehingga hal ini dapat menghindarkan anda dan penghuni lainnya terpeleset ketika terdapat air, baik itu dari hujan atau lainnya.
Motif Geometris yang Cantik pada Keramik Teras
Instagram/mellyputrie_ |
Keramik tegel dengan motif geometris ini tampak apik. Dengan memasang keramik yang memiliki permukaan bertekstur ini di teras, dapat membuat teras anda lebih stylish dan stunning. Lengkapi teras dengan meletakkan tanaman dalam pot yang memiliki warna pot sama. Sehingga akan membuat teras lebih menyenangkan untuk dipandang dan nyaman ketika digunakan untuk bersantai.
Keramik Tegel pada Teras dengan Motif Hexagonal yang Cantik
Instagram/mellyputrie_ |
Perpaduan keramik tegel dengan batuan koral yang dipasang dengan semen ini tampak apik dan stunning. Keramik tegel yang mengenakan bentuk hexagonal ini dapat anda pasang dengan selang-seling, sehingga dapat membentuk tampilan yang apik dan menarik. Tak lupa beri tanaman pada teras untuk membuat suasana di sekitar tampak segar dan menyejukkan.
Motif Polosan Berwarna Hitam Cocok untuk Teras Rumah Minimalis Terlihat Elegan
Instagram/rumah.althaf |
Keramik polosan tanpa motif juga bisa membuat teras rumah tampil lebih apik dan eye catching. Anda dapat mengenakan keramik polosan berwarna hitam untuk memberikan tampilan teras lebih elegan. Agar dapat mendukung tampilan lebih elegan dan stylish, anda dapat memadukan dinding teras menggunakan warna hitam atau menempelkan batuan alam berwarna hitam. Dengan meletakkan tanaman dalam rak, akan menambah teras tampil lebih asri dan nyaman.
Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.
Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.