Homeshabby.com -- Rumah minimalis bukan berarti menjadikan anda terbatas dalam menciptakan ruangan yang nyaman dan fungsional, termasuk dalam menghadirkan kamar anak. Pertumbuhan anak begitu penting apabila diiringi dengan lingkungan yang inspiratif yang dapat membantu mengembangkan saraf sensorik maupun motoriknya. Keberadaan kamar anak mampu menjadi sarana yang sedikit banyak dapat menunjang anak dalam pertumbuhan yang optimal. Hal tersebut bisa dilakukan dengan menghadirkan kamar yang inspiratif dengan konsep anak yang kental. Untuk itu, simak ulasan berikut mengenai 7 Inspirasi Kamar Tidur Anak yang Cocok untuk Rumah Type 36.
Satu Kamar Untuk 2 Anak
@grey_homee |
Keberadaan ruangan yang minimalis dan terbatas pada rumah bukan lagi halangan untuk dapat menciptakan kamar anak yang nyaman dan tetap lega. Menyatukan 2 kamar anak menjadi satu ruangan menjadi salah satu pertimbangan yang bisa anda coba. Dengan menyatukan 2 anak dalam satu kamar akan menjadikan tampilan ruangan nyaman yang lega dan lebih leluasa dalam berkreasi di dalam kamar. Selain itu, dengan menerapkan konsep ini akan membantu menumbuhkan solidaritas dan rasa berbagi sejak dini.
Kamar Hello Kitty yang Soft
@putripink.putri |
Memilih karakter favorit anak untuk diterapkan pada kamar kesayangannya menjadi salah satu hal yang bisa memicu perasaan bahagia anak. Padukan karakter favorit anak ini dengan warna lainnya seimbang dan tidak terlalu mendominasi agar anak tetap memiliki ruang untuk merasa tenang dan tidak mudah bosan. Penataan ranjang yang berada di dekat jendela juga dapat memberikan keamanan agar tidak mudah jatuh.
Pattern Variatif pada Kamar Anak
@noushaputriy |
Aksen dekoratif yang ditunjukkan pada kamar anak yang satu ini bisa diterapkan untuk memberikan suasana menyenangkan yang variatif. Penggunaan dekorasi yang khas dengan warna dan bentuk yang disukai anak menjadikan suasana yang bikin anak betah menghabiskan waktu di kamar kesayangan. Tak lupa, keberadaan jendela pada kamar anak turut membantu menghadirkan suasana cerah dan ceria.
Kamar Mungil yang Fungsional
@cahdecora |
Keberadaan kamar anak yang mungil ini juga sangat cocok diterapkan pada hunian minimalis yang anda miliki. Meskipun mungil, kamar anak ini tetap memaksimalkan keberadaannya dengan menggunakan dekorasi dinding yang maksimal. Tak hanya itu, kamar anak ini juga terbilang fungsional dengan keberadaan area bermain dan juga storage yang berada di seberang ranjang.
Penggunaan Furnitur Simple yang Nyaman
via/desainruangtidur |
Tak banyak furnitur yang dihadirkan pada kamar anak minimalis ini. Penataan kasur lesehan yang disandingkan dengan karpet bulu dapat menciptakan kenyamanan dan keamanan bagi anak saat beraktivitas di dalamnya. Kehadiran dekorasi dinding pada kamar anak ini turut menjadikan kesan luas yang simple namun tetap variatif.
Pilihan Warna Soft yang Colorful
via/desainkamartidur |
Penggunaan warna soft pada kamar anak minimalis ini dapat dipilih dengan variasi warna yang beragam sehingga menghasilkan tampilan colorful yang tetap nyaman dan tidak mudah membosankan saat menikmatinya. Gunakan pola yang unik pada dinding kamar anak agar menjadikan anak mengenali jenis bentuk dan juga warna di dalamnya.
Kamar Sekaligus Tempat Belajar dan Bermain
@house_of_malika |
Menghadirkan kamar dengan fungsi lengkap tentu saja menjadi poin yang akan disukai oleh si kecil. Tak hanya sebagai tempat istirahat, kamar anak ini turut menghadirkan fungsi kamar sebagai tempat belajar dan bermain dengan keberadaan papan tulis mini yang berada di samping kasur. Desain ranjang rendah pada kamar ini juga menjadi pilihan tepat yang cocok untuk si kecil.
Itulah sedikit ulasan tentang 7 Inspirasi Kamar Tidur Anak yang Cocok untuk Rumah Type 36. Semoga inspirasi ini bermanfaat untuk anda yang sedang menyiapkan dana membangun rumah impian.
Bagi
anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana
hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook
Rumah Shabby Minimalis.Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang
sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.
Penulis : Hafidza
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber
Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.