Desain dan Denah Rumah Minimalis 7 x 11 Meter dengan Tampilan Mungil yang Elegan

Homeshabby.com -- Rumah minimalis kian hari kian diminati karena dirasa lebih menguntungkan dari segi biaya pembangunan dan perawatannya. Dengan desain yang tepat, rumah minimalispun bisa memiliki penataan yang lega dengan fungsi komplit di dalamnya. Dengan menyesuaikan budget, penggunaan desain ini mampu memperkirakan penggunaan material dan menjadikan pandangan untuk pembangunan rumah yang akan datang. Bagi anda yang tertarik dengan desain rumah minimalis, simak ulasan berikut mengenai Desain dan Denah Rumah Minimalis 7 x 11 Meter dengan Tampilan Mungil yang Elegan.

 

 

Tampak Fasad Rumah

Fasad pada desain rumah ini memiliki tampilan minimalis yang elegan dengan struktur yang tetap memperhatikan nilai estetika pada detail yang digunakan. Penggunaan dinding dengan motif marmer yang disandingkan dengan jendela pada area carport ini menjadikan tampilan rumah yang memiliki kesan kontemporer yang kekinian. Pada bagian teras, penggunaan roster menjadikan rumah ini tetap memiliki view semi terbuka yang tetap mengedepankan privasi pemiliknya. Beralih ke bagian atas, rumah ini memiliki desain topi-topi yang digunakan sebagai ventilasi cahaya agar memberikan tampilan cerah dan tampak luas pada interior rumah.

 

 

Tampak Desain Atap

Desain atap pada rumah ini menggunakan model pelana yang hanya memiliki 2 sisi miring dengan tampilan simple dan ramping. Penggunaan atap pelana pada rumah ini di desain dengan tampilan seolah bertumpuk agar memberikan kemudahan dalam pemasangan. Pada bagian belakang, terdapat sedikit atap datar yang diperuntukkan sebagai tempat toren air. Berbeda halnya dengan atap utama yang menggunakan model pelana, atap carport rumah ini menggunakan model atap datar transparan dengan rangka grid yang tetap memberikan kesan variatif yang tetap elegan.

 

 

Denah dan Tata Ruang Rumah

Desain rumah dengan ukuran 7 x 11 meter ini memiliki desain interior yang cukup simple namun tetap terasa lega dan memuaskan. Pada area paling depan, terdapat carport dan motorport yang bersandingan dengan taman depan. Memasuki interior rumah, terdapat ruang tamu dang ruang keluarga yang dipisahkan dengan partisi minimalis. Pada samping ruang keluarga terdapat kamar mandi dan dapur yang bersandingan. Pada area dapur, rumah ini memiliki view taman yang segar dan hijau. Tak lupa, rumah ini juga dilengkapi 2 kamar dengan ukuran serupa.

 

 

Detail Ukuran Tiap Ruang


Dengan ukuran 7 x 11 meter, desain rumah ini memiliki ruangan dengan ukuran sebagai berikut :

- Carport dengan ukuran 4.5 x 3.5 meter

- Taman depan dengan ukuran 3.5 x 2.5 meter

- Teras dengan ukuran 1.5 x 3.5 meter

- Ruang tamu dengan ukuran 2 x 3.5 meter

- Ruang keluarga dengan ukuran 2.5 x 3.5 meter

- Dapur dengan ukuran 2 x 2 meter

- Kamar mandi dengan ukuran 2 x 1.5 meter

- 2 kamar tidur dengan masing-masing memiliki ukuran 2.5 x 3.5 meter

- Taman belakang dengan ukuran 1.5 x 3.5 meter

 

 

Bagi anda yang membutuhkan jasa desain rumah minimalis silahkan hubungi whatsapp 08568160677 atau klik www.hsdesain.com.

Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.



Penulis  : Hafidza
Editor    : Munawaroh
Sumber : dualapan_desainrumah


Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.