Inspirasi Desain Rumah 2 Lantai 6 x 12 Meter Interior Nyaman Plus Rooftop Santai Paling Asik

Inspirasi Desain Rumah 2 Lantai 6 x 12 Meter Interior Nyaman Plus Rooftop Santai Paling Asik

Homeshabby.com -- Dengan anggota keluarga yang cukup banyak, memiliki rumah 2 lantai cukup disarankan untuk mendapatkan hunian yang nyaman dalam waktu yang lama. Penataan ruang yang tepat juga jadi salah satu pertimbangan penting saat memiliki rumah minimalis 2 lantai. Kali ini rumah 2 lantai dengan ukuran 6 x 12 meter yang menyertakaan rooftop santai paling asik untuk penghawaan dan juga tempat tanaman hias. Memiliki eksterior yang apik dengan pemilihan warna cat yang kalem, beberapa desain rumah 2 lantai cukup banyak dan salah satunya pada inspirasi berikut ini. Jika anda tertarik simak Inspirasi Desain Rumah 2 Lantai 6 x 12 Meter Interior Nyaman Plus Rooftop Santai Paling Asik di bawah ini:


Tampak fasad rumah 2 lantai


Berdiri di atas lahan 6 x 12 meter, rumah 2 lantai ini tampak cantik dengan rooftop yang menggunakan kanopi spandek untuk penutup. Eksterior biru kalem dijadikan pilihan untuk membuat fasad rumah minimalis yang homey dan tampak sederhana. Kombinasi pagar setinggi 1 meter dipilih material besi dan batu bata yang tersusun rapi. Akses rumah yang tidak di buat merata ini di berikan sedikit akses pejalan kaki pada sisi rumah. Perpaduan cantik pada rumah ini dapat anda sertakan dengan tanaman gantung di sekitar teras yang memiliki warna cantik.


Teras rumah minimalis yang sederhana



Desain teras rumah minimalis sederhana yang memiliki warna cat yang dibuat beda pada eksterior rumah. Minimalis dengan penataannya yang tidak terlalu banyak meletakkan tanaman hias. Anda bisa mengatur area teras rumah jadi lebih menarik dengan beberapa furniture kursi serta lantai keramik bergaya vintage. Hindarkan kesan monoton di sekitar teras, ciptakan desain taman teras yang menarik dengan perpaduan batuan koral ataupun kolam ikan hias.


Interior ruang tamu konsep open plan



Masih dengan interior putih minimalis dengan sedikit sentuhan warna abu-abu modern yang elegan. Furniture sofa pada ruang tamu ini dipadukan dengan karpet monokrom yang menciptakan kesan cantik dan seragam. Dekorasi yang digunakan tidak terlalu banyak hanya dengan aksen tanaman hias kering di sudut sofa serta tulisan 'Home' yang cantik. Visualkan ruang tamu cantik yang nyaman dengan dinding wallpaper atau wall moulding agar ruangan lebih berdimensi.


Desain ruang tamu biru tema doraemon


Ruang privasi pada kamar tidur yang nyaman ukuran pas untuk tidur dan istirahat ini memiliki tema biru yang hangat. Dengan tema doraemon yang diaplikasikan pada sprei, dinding tampak bersih tanpa adanya dekorasi yang membuat ruangan jadi penuh. Namun dipercantik dengan gorden abu-abu bahan poliester yang glossy dan tampak mewah. Untuk membuat ruangan jadi lebih berkesan, berikan sedikit dekorasi cermin agar pandangan di kamar tidur semakin menarik.


Desain kamar tidur anak dengan tambahan tenda


Berikutnya adalah kamar tidur anak yang ditempatkan pada space kosong di lantai dua. Dijadikan sebagai kamar tidur anak yang berdekatan dengan kamar mandi dalam. Dengan pilihan kamar tidur tanpa ranjang, aktivitas lebih menarik dan menyenangkan ini dilengkapi tenda bermain anak yang asik untuk tempat tidur sekaligus. Nuansa biru gelap yang rapi tanpa dekorasi, kamar tidur anak ini semakin menarik untuk dijadikan inspirasinya.


Sudut ruang untuk area laundry



Space kosong yang berada di lantai 2 pada rumah kali ini dijadikan untuk laundry room. Lengkap dengan mesin cuci dan alat kebersihan lain, lantai pada ruangan ini dipilih tegel motif kayu yang sedikit kasar untuk menghindarkan kesan licin. Berikan penghawan segar dari arah ventilasi ruang untuk membantu sirkulasi lancar dan menyegarkan.


Desain interior lantai dua yang fungsional

Jika pada biasanya ruang pada rumah lantai 2 hanya dijadikan untuk kamar tidur saja. Beda dengan ruangan lantai 2 ini yang dijadikan sebagai tempat berkumpul atau ruang tv, laundry room hingga balkon rumah yang menyegarkan. Hanya memiliki satu kamar tidur, barang yang tidak terlalu banyak di lantai 2 ini tampak lapang dan lebih bebas untuk pergerakan.


Ruang tv di lantai 2



Ruang tv atau ruang keluarga yang berada di rumah ini nampak homey dengan karpet tebal bergaya monokrom. Dilengkapi dengan kabinet simpan nuansa biru yang fungsional banyak ruang simpan dapat anda jadikan berbagai penyimpanan alat multimedia ataupun dekorasi. Tambahkan satu rak cantik di sudut ruang yang penuh dengan tanaman hias untuk penyegaran. Ruang TV ini dibuat open space rooftop rumah yang menyegarkan rumah.


Teras balkon yang cantik


Memiliki teras balkon yang cantik di rumah, di desain minimalis dengan eksterior biru kalem. Hawa segar terbuka dari teras balkon ini sangat asik sebagai tempat santai yang nyaman setiap hari. Selain untuk tempat santai, anda bisa menjadikan area ini sebagai ruang kumpul lesehan yang nyaman atau area kerja saat jenuh di dalam ruangan. Sediakan karpet bulu yang empuk dengan meja kecil yang pas untuk hidangan ataupun dekorasi.


Rooftop cantik dengan tanaman hias



Rooftop yang dibuat memanjang dan berada pas di atas teras rumah ini sangat cantik penuh tanaman hias. Apalagi dengan lahan yang ditutupi rumput sintetis beserta batuan koral untuk membedakan lahan tanaman dan tempat santai. Anda bisa menyusunnya rapi dengan penuh tanaman yang berada di pinggiran railing untuk kesan cantik dan indah. Hadirkan suasana santai yang nyaman dengan furniture untuk tempat duduk atau bean bag supaya lebih visualis.



 


Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.




Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.


Penulis  : Lynda
Editor    : Munawaroh
Sumber : Sri Lestari Madurayyan




Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.


Bagi anda yang membutuhkan jasa desain rumah minimalis silahkan hubungi whatsapp 08568160677 atau klik www.hsdesain.com