7 Ide Dekorasi Desain Interior Rumah Cantik Penghilang Stress!

7 Ide Dekorasi Desain Inteiror Rumah Cantik Penghilang Stress!


Homeshabby.com -- Rumah menjadi tempat untuk istirahat dan berkumpul bersama keluarga, maka dari itu saat membangun rumah anda perlu desain dan dekorasi yang tepat untuk mengatasi pikiran yang suntuk, stress tentang pekerjaan agar lebih rileks. Selain hal tersebut, rumah juga akan membuat pemiliknya betah dan kembali segar untuk menjalani kegiatan keesokan hari lagi. Walaupun banyak orang menganggap jika rumah hanya sekadar tempat tidur saja, tetapi anda tidak bisa mengabaikan kelengkapan di dalamnya. Seperti kamar tidur, ruang tamu, mushola hingga spot kecil untuk bersantai. Setidaknya anda bisa melihat beberapa referensi tentang inteiror rumah penghilang stress pada 7 Ide Dekorasi Desain Inteiror Rumah Cantik Penghilang Stress! berikut ini:


Ruang tamu minimalis  yang homey dan ringkas

mama_zaydan_gallery

Dengan ukuran yang kecil, anda bisa mendesain area pertama pada rumah yaitu  ruang tamu dengan berbagai kelengkapan pasti misalnya sofa, coffee table hingga kabinet tambahan jika diperlukan. Dekorasi ruang tamu bergaya Scandinavian minimalis ini nampak cantik dengan elemen dekoratif seperti karpet bulu nuansa abu-abu hingga stool cantik bermotif tropical. Ruang tamu ini memiliki suasana yang hangat dan segar dengan adanya pencahayaan dari arah jalusi rumah yang semakin membuat rumah jadi lebih terang. Untuk membuat ruang tamu jadi lebih menyegarkan, anda bisa memanfaatkan sudut ruangan untuk tempat tanaman hias yang lebih natural.


Ruang santai keluarga yang cantik dan mewah

rumah_mowwi


Ruangan berikutnya  adalah ruang santai keluarga yang dijamin jadi penghilang stress saat penat datang. Ruangan ini di desain open plan tanpa sekat dengan ruangan dibelakangnya sehingga terkesan lebih luas. Belum lagi dengan adanya kabinet simpan yang di desain cantik menggunakan cermin untuk ilusi jadi lebih lapang. Suasana santai bisa anda nikmati denan duduk di sofa atau sekedar lesehan di bawah dengan nyaman. Buat kegiatan kumpul keluarga jadi lebih asyik, anda bisa bermain gitar dan bernyanti dengan keluarga.



Desain dapur minimalis yang ceria warna kuning

nova_krisna

Menata ulang dapur di rumah menjadi kesangan banyak ibu-ibu saat ini. Bahkan dengan ukuran yang kecil dan sempit sekalipun, dapur jadi tempat paling asik untuk menuangkan ide masak ataupun membuat resep baru. Dapur kecil bentuk letter L ini dominan dengan warna kuning serta perpaduan hitam untuk kermaik meja dapur hingga bagian backsplash. Desain dapur tanpa kitchen set ini dapat anda maksimalkan dengan kabinet lain atau rak gantung untuk menyimpan bumbu dan bahan masakan di dapur. Dengan warna kuning ceria seperti ini dijamin kegiatan masak dan menyiapkan makanan untuk keluarga jadi lebih happy.


Ruang makan rumah dengan konsep semi terbuka

amalia_ayu_wulandari

Ruangan berikutnya adalah ruang makan keluarga yang tampak hangat menggunakan perabot kayu alami untuk meja dan kursi. Ruangan yang di buat konsep semi-terbuka ini terlihat dengan taman belakang rumah sehingga suasana segar dan nyaman saat berkumpul bersama bisa dirasakan. Dominasi warna cokelat kayu pada area ini menambah  nuansa hangat dan keakraban yang lebih dekat. Semilir angin bisa dirasakan juga karena pintu rumah hanya ditutupi dengan tralis besi seperti yang terlihat.


Kamar tidur minimalis dengan pencahayaan intens

fitri_anwariyah

Sama seperti menata ruangan lainnya, kamar tidur jadi area penting dan terbaik untuk istirahat bahkan jadi tempat car inspirasi. Kamar tidur berikut di desain rapi dengan warna putih minimalis serta kelengkapan perabot kasur yang berukuran pas membentuk ruang jadi lebh dinamisn. Perabotnya hanya ada lemari yang berada di sebelah kasur tidur. Meski dinding kamar ini dibiarkan kosong, anda bisa menambahkan ambalan untuk jadi tempat pajangan yang menarik dan lebih estetik. Dibantu dengan jendela ruangan yang maksimal, dijamin kamar ini semakin nyaman untuk penghilang stress.


Mushola kecil di dalam rumah

mini_moment22


Untuk kepentingan ibadah, bagi kamu muslim memiliki mushola dalam rumah setidaknya di hadirkan meski dengan ukuran yang kecil. Ukuran 1 x 3 meter tetap jadi tempat ibadah yang nyaman dan khusyuk untuk melangsungkan kegiatan ibadah dengan keluarga. Anda bisa menambahkan ladder yang fungsinya sebagai tempat peralatan dan perlengkapan alat sholat. Desain mushola rumah ini agar lebih privasi menggunakan jendela ataupun penyekat supaya ibadah jadi lebih tenang.



Dsain cafe bar di dalam rumah

rumah.inoy

Ide terakhir ini sangat pas dan cocok untuk anda yang menyukai suasana santai dengan menikmati secangkir kopi buatan istri tercinta. Desain cafe bar di dalam rumah bergaya rustic ini di dominais dengan adanya  material kayu serta aksen tanaman hias yang membuat suasana santai jadi lebih nyaman dan tenang. Selain fungsinya jadi spot santai, anda bisa melangsungkan kegiatan makan atau dinner dengan pasangan di area ini. Dijamin area ini akan jadi spot terbaik di rumah sebagai penghilang stress dan penat.




Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.




Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.


Penulis  : Lynda
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber




Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.