7 Tanaman Hias Daun Terpopuler di Rumah |
Homeshabby.com -- Untuk menghias ruangan di rumah, anda tidak harus mengandalkan barang-barang mati meski dekorasinya akan membuat ruangan di rumah semakin apik. Lalu dengan apalagikah untuk membuat interior jadi semakin cantik dan terasa menyegarkan? Jawabannya adalah menggunakan tanaman hias yang tidak perlu anda bingungkan untuk didapatkan di mana, tentu saja sebagian dari para ibu rumah tangga telah memiliki tanaman hias sebagai dekorasi teras atau pun kebun di rumah. Namun anda bisa membawa beberapa tanaman tersebut ke dalam rumah supaya ruangan jadi lebih asri dan alami. Simak 7 Tanaman Hias Daun Terpopuler di Rumah di bawah ini:
Tanaman lidah mertua
|
Tanaman yang cukup populer di berbagai kalangan adalah tanaman ular yang memiliki perawatan sangat mudah. Selain memiliki bentuk daun yang panjang dengan warna daun yang cantik, tanaman ini menjadi pemurni udara di dalam ruangan dan sangat cocok untuk ditempat gelap. Selain jadi tanaman yang paling mudah perawatannya, anda bisa menempatkan tanaman ini di dalam kamar mandi untuk membersihkan udara supaya semakin segar.
Kuping gajah
sanoviestyowati |
Selanjutnya adalah tanaman kuping gajah yang memiliki bentuk daun hati dengan ukuran yang besar dan warna yang lebih berkilau. Salah satu tanaman yang perawatannya mudah dengan tampilan unik dapat anda tempatkan di area meja atau pun sudut ruangan untuk memberikan kesan segar dan alami.
Sirih gading
|
Ide selanjutnya yang dapat anda buat menarik di dalam ruangan adalah area tangga yang tertata rapi dengan tanaman sirih gading. Untuk menata tanaman hias yang berada di area tangga ini, anda bisa menyusun secara menyeluruh tanpa memberikan batasan lain. Agar tanaman bertahan lama, berikan cahaya matahari dengan teratur dan penyiraman yang merata.
Tanaman lili paris
|
Lili paris bisa jadi tanaman gantung di dalam rumah atau pun sebagai tanaman pagar. Tanaman ini juga sangat cocok untuk dijadikan tanaman air yang sangat mudah tumbuh dan memiliki perawatan mudah. Meski tanaman ini terlihat mungil, bentuk daunnya yang cantik dan bentuknya lengkung sangat menarik sebagai dekorasi ruangan.
Paku-pakuan
diberjon |
Berikutnya adalah tanaman paku-pakuan yang memiliki perawatan mudah dan sangat menyukai area lembab. Jika telah tumbuh subur, tanaman ini akan tumbuh tinggi dan berdaun lebat saat telah dewasa. Sebagai dekorasi yang cantik di dalam rumah, anda bisa menambahkan dengan beberapa tanaman lain seperti tanaman pakis atau pun jenis sukulen.
Monstera
|
Monstera merupakan salah satu tanaman yang banyak dicari dan dijadikan tanaman hias dalam rumah. Beberapa waktu yang lalu tanaman ini memiliki harga yang cukup mahal, tetapi bagi para pecinta tanaman hias itu bukanlah permasalahan. Dengan daya tarik yang indah, monstera ini memiliki jenis yang beragam dan sangat menarik untuk ditempatkan di dalam ruangan. Tempatkan di area teduh untuk membuat daunnya tetap cantik seperti warna aslinya.
Kumpulan tanaman sirih gading
cherrynha |
Dekorasi terakhir adalah dengan menggunakan pot atau rak yang digunakan untuk menyusun tanaman daun dalam rumah. Jenis sirih gading, monstera atau pun aglaonema bisa anda tempatkan dengan rapi di dalam rumah serta perawatan yang tidak begitu menyulitkan. Anda bisa menempatkan tanaman ini di area dekat jendela supaya mendapatkan sinar matahari dengan teratur.
Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.
Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.
Penulis : Lynda
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber
Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.