Desain Denah Rumah 8 x 11.5 Meter Atap Piramid dan 3 Kamar Tidur |
Homeshabby.com -- Rumah yang nyaman tidak harus dengan ukuran yang luas, tetapi eksteriornya tampak rapi sederhana dan penataan interiornya yang nyaman. Seperti Desain Denah Rumah 8 x 11.5 Meter Atap Piramid dan 3 Kamar Tidur kali ini sangat pas bagi para pasangan mudah baru menikah yang ingin hidup mandiri dengan ukuran rumah yang cukup lapang. Detailnya dapat anda simak pada ulasan berikut:
Tampak fasad rumah
Rumah dengan ukuran 8 x 11.5 meter ini menggunakan eksterior rapi dengan dominasi warna elegan hitam putih. Tampilan rumah yang simetris di tiap sisi menambahkan kesan kokoh pada hunian. Kelengkapan yang sangat dominan juga dipilih pintu dan juga model jendela yang sangat unik. Elemen pendukung lain ditampilkan dari bagian dinding sopi-sopi yang menggunakan jendela mati dan tambahan kisi-kisi untuk memberikan tampilan fasad yang menarik.
Tampak sisi fasad rumah
Dari bagian sisi, rumah ini nampak menarik dengan elemen pagar yang setinggi orang dewasa dan juga pagar depan rumah diabaikan untuk memberikan akses yang lebih terbuka. Hunian ini memberikan penataan area luar dengan rapi dan membedakan adanya taman hingga carport.
Model atap pun dipilih model piramid untuk kesan yang lebih simetris dan juga kokoh. Dengan model atap seperti ini, hunian terasa lebih dingin dan hangat saat malam hari jika interiornya menggunakan plafon.
Penataan ruangnya
Dengan ukuran 8 x 11.5 meter, rumah ini ditata ruangnya dengan rapi dari bagian depan seperti teras, taman dan carport. Interiornya menggunakan konsep open plan untuk ruang tamu dan ruang makan. Memiliki 3 kamar tidur yang ditempatkan di tiap sudut ruanga hingga adanya taman belakng yang maksimal untuk kegiatan ruang cuci jemur.
Detail denah rumah
Pembagian ruangnya adalah sebagai berikut:
- Taman rumah ukuran 3.75 x 2.5 meter
- Carport ukuran 3 x 4.5 meter
- Teras ukuran 2.5 x 1 meter
- Ruang tamu ukuran 2.5 x 3 meter
- Kamar tidur 1 ukuran 2.5 x 3 meter
- Kamar tidur utama ukuran 3 x 3 meter dengan kamar mandi dalam 1.5 x1.5 meter
- Ruang makan ukuran 2.5 x 2 meter
- Mushola ukuran 2.5 x 2 meter
- Dapur ukuran 2.5 x 2.5 meter
- Kamar mandi ukuran 1.5 x 1.5 meter
- Ruang cuci jemur ukuran 1.5 x 1.5 meter
- Taman belakang 2.5 x 1.5 meter
Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.
Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.
Penulis : Lynda
Editor : Munawaroh
Sumber : Abba Studi
Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.