Ide Rumah Sederhana Konsep Scandinavian Modern dengan Interior Rapi Bikin Betah

Ide Rumah Sederhana Konsep Scandinavian Modern dengan Interior Rapi Bikin Betah


Homeshabby.com -- Memiliki rumah impian tentu saja perlu di terapkan agar dapat terealisasi dan kepuasan hati jadi lebih puas. Dengan begitu, saat mendesain rumah anda perlu membuat penataan yang rapi dan juga dana yang maksimal agar interiornya lebih apik dan terlihat modern. Untuk mendesain interiornya, anda bisa mencontoh Ide Rumah Sederhana Konsep Scandinavian Modern dengan Interior Rapi Bikin Betah berikut ini:


Teras rumah


Dengan konsep scandinavian, rumah ini di tata rapi dari bagian teras. Dengan tampilan yang simple, teras ini semakin menarik dari adanya bangku rotan untuk tempat duduk yang nyaman. Selain itu, beberapa tanaman hias dan perabot diletakkan untuk memaksimalkan area simpan. Anda bisa menambahkan cushion untuk bantalan duduk agar terasa lebih nyaman. 


Ide ruang tamu dengan sofa motif etnik



Beralih ke dalam ruangan. ruang tamu ini menggunakan konsep scadinavian mordern dengan pemilihan sofa motif etnik yang dominan warna beige. Pengaturan beberapa furniture cukup teratur  seperti pada bagian ujung ruang hingga sudut ruangan yang difungsikan dengan baik. Sekaligus jadi tempat simpan dan hiasan, perabot dipilih dengan model yang multifungsi sehingga tidak terkesan mubadzir.


Ide ruang keluarga dengan dinding laser cutting


Area berikutnya adalah ruang keluarga yang di desain cantik menggunakan aksen laser cutting pada bagian dindingnya. Pola yang tidak beraturan ini menimbulkan tampilan menarik dengan dominasi warna biru yang lembut. Agar semakin kontras, desain ruang ini memilihkan sofa terra cotta agar lebih natural sesuai dengan tanaman pohon karet di sampingnya.


Desain dapur minimalis



Rumah sederhana ini memiliki dapur dengan konsep Scandinavian bentuk letter L yang dipilih menggunakan kitchen set lengkap untuk tempat penyimpanan. Beberapa perabot lainnya pun ditambahkan untuk membedakan penyimpanan alat masak hingga bahan masakan. Dengan dominasi warna cokelat yang netral dan putih, dapur ini semakin nyaman untuk kegiatan masak bersama anggota keluarga. 


Ide ruang makan minimalis



Melengkapi ruangan di rumah, ruang makan ini dibuat sederhana dengan pemilihan meja kayu yang kokoh dan kuat. Ditempatkan di sebelah dapur rumah, ruang makan terasa nyaman dengan adanya perlengkapan pendukung seperti kabinet yang berukuran tinggi dan siap untuk menyimpan semua perlengkapan makan di rumah. Masih dominan dengan warna cokelat yang lebih natural, area ini tidak hanya terasa nyaman tetapi juga sangat pas untuk kegiatan kumpul bersama keluarga.


Ide kamar tidur minimalis



Area privasi selanjuntya adalah kamar tidur yang di desain simple dan rapi. Tidak menggunakan perabot hingga dekorasi yang banyak, kamar ini terasa nyaman untuk istirahat. Konsep scandinavian diterapkan agar kamar tidur yang ukurannya kecil tetap fungsional dan maksimal untuk segala kegiatan selain tidur.


Kamar mandi minimalis dengan tampilan modern




Area terakhir adalah kamar mandi yang di buat konsep modern stylish dengan keramik motif granit agar terlihat lebih terang. Dibedakan antara kloset dan shower, kamar mandi ini ditambahkan partisi kaca yang bisa anda tambahkan gorden kedap air dengan motif yang senada. Tanpa menggunakan perabot untuk menyimpan peralatan mandi, aksen built-in ditambahkan agar maksimal dan hemat ruang.






Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.



Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.



Penulis  : Lynda
Editor    : Munawaroh
Sumber : mamia_cania



Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.