Desain Rumah Modern Eksterior Elegan 11 x 20 Meter dengan Rooftop Terbuka

Desain Rumah Modern Eksterior Elegan 11 x 20 Meter dengan Rooftop Terbuka


Homeshabby.com -- Rumah bukan hanya sebagai tempat berpulang saat seharian penuh beraktivitas di luar ruangan. Tetapi rumah menjadi bagian dari kebutuhan yang harus terpenuhi untuk menyambung semua kegiatan baru bersama keluarga. Tak terkecuali desainnya saja yang menarik, rumah perlu menerapkan desain cantik dan struktur kuat untuk keamanan seluruh anggota keluarga. Simak Desain Rumah Modern Eksterior Elegan 11 x 20 Meter dengan Rooftop Terbuka di bawah ini:

Tampak fasad rumah



Dari tampilan fasad ini, hunian lebih terlihat elegan dan bentuk yang simetris memiliki warna hitam dari bagian batu alam. Dikombinasikan dengan eksterior putih supaya terlihat netral. Rumah ukuran 11 x 20 meter ini mungkin tidak memperlihatkan adanya rooftop, dikarenakan model atap yang tinggi serta struktur hunian yang disamakan dengan luasan rumah.

Juga terdapat taman kecil di depan rumah yang fungsional untuk resapan air saat musim hujan. Selain itu, rumah dibiarkan tanpa pagar agar hunian tetap menyegarkan dan lebih bebas. Anda bisa menambahkan kanopi untuk area carport supaya bagian depan rumah terasa lebih rindang.


Tampak sisi atap rumah



Dari bagian sisi atap, rumah ini menggunakan model atap limasan yang simetris dengan bentuk yang cantik. Material fasad atap dari beton dipilih supaya hunian lebih awet dan tahan lama terlindungi dari hawa panas berlebihan. Karena rumah ini di model lebih modern, pemilik menambahkan rooftop minimalis di sisi belakang berguna untuk penghawaan dan sekaligus bisa jadi tempat santai yang nyaman.


Detail pembagian ruangan



Ukuran yang cukup luas pada rumah ini memberikan kelegaan rungnya sehingga interiornya cukup pas untuk seluruh keluarga. Memiliki 2 kamar tidur dengan konsep ruang tengah yang open plan agar kegiatan keluarga lebih intens dan intim. Area depan dijadikan taman serta carport agar lebih maksimal untuk tempat parkir kendaraan. Beda dengan garasi motor yang ditempatkan di bagian dalam rumah supaya lebih aman.


Detail ukuran rumah



Inilah ukuran rumah 11 x 20 meter dengan detail sebagai berikut:

- Carport ukuran 3 x 5 meter
- Teras rumah ukuran 3 x 1.5 meter
- Taman rumah ukuran 3.5 x 5 meter
-  Kamar tidur utama ukuran 3.5 x 3.5 meter dengan kamar mandi dalam ukuran 1.5 x 2 meter
- Ruang tamu ukuran 3 x 3.5 meter
- Garasi motor ukuran 3 x 2.3 meter
- Teras samping rumah ukuran 2.7 x 1 meter
- Ruang keluarga ukuran 4.5 x 4 meter
- Kamar mandi ukuran 2 x 2 meter
- Kamar tidur 2 ukuran 3 x 3.5 meter
- Ruang makan ukuran 3 x 4 meter
- Dapur ukuran 3 x 3 meter



Detail ukuran rooftop 







Bagian rooftop pada rumah ini hanya khusus untuk tempat bersantai saja dengan ukuran 3 x 6 meter dan sekaligus jadi ruang cuci jemur ukuran 1.5 x 3 meter. Area tangga menuju rooftop memiliki space ukuran 3.5 x 2 meter

 
Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.



Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.



Penulis  : Lynda
Editor    : Munawaroh
Sumber : Archiputra desain


Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.

Bagi anda yang membutuhkan jasa desain rumah minimalis silahkan hubungi whatsapp 08568160677 atau klik www.hsdesain.com