Homeshabby.com - Adanya pintu garasi tentunya dapat memberikan keamanan dan kenyamanan bagi kendaraan dan barang anda lainnya dari hal yang tak diinginkan. Selain mengutamakan keamanannya, pembuatan pintu garasi dengan desian yang apik tentu dapat dicoba.
Hal ini dapat memberikan kesan garasi yang cantik dan eye-catching. Berikut ini kami akan menyajikan 7 Desain Model Pintu Garasi Rumah Minimalis Yang Bisa Kamu Tiru Di Rumah. Yuk simak!
Pintu garasi berengsel sisi terpisah
Instagram/acegaragedoors |
Pintu garasi dengan engsel dan memiliki model sisi yang terpisah ini cukup umum untuk digunakan. Dengan dinding garasi menggunakan bata merah, anda dapat membuat pintu garasi mengenakan warna hitam untuk kesan yang trendy dan tidak kusam.
Pintu garasi dengan desain tema pertanian
Instagram/clopaydoors |
Dengan dinding garasi menggunakan warna putih yang cerah, anda dapat mengaplikasikan warna hitam pada pintu garasinya. Gunakan desain pintu garasi bertema pertanian dan kayu pintu rumah kereta untuk sentuhan akhir.
Hal ini tentunya dapat memberikan kesan yang alami dan nyaman. Lapisi eksterior pintu garasi ini dengan bahan komposit kayu yang tahan kelembapan, jamur, dan rayap. Sehingga akan tahan terhadap semua jenis cuaca.
Pintu garasi bertema kontemporer
Instagram/garagedoor.ai |
Tampilan yang minimalis dan dinamis pada rumah kontemporer ini membawa kesan yang santai. Anda dapat menerapkan desain pintu garasi yang minimalis dan kontemporer untuk tampilan yang cantik dan nyaman. Dengan desain keamanan yang tinggi tentunya melengkapi desain pintu garasi elegan ini.
Pintu garasi bergaya vintage dan western
Instagram/laplanteconstruction |
Coba terapkan pintu garasi dengan gaya pedesaan ala western. Dengan material kayu, anda dapat menambahkan tingkat keamanan pada pintu garasi ini. Tak lupa lapisi pintu kayu garasi ini dengan beberapa layer untuk pintu yang kuat dan menjaga ruang tetap hangat serta aman.
Pintu garasi sederhana dengan gaya rolling door
Instagram/southernhighlandsdoors |
Penggunaan pintu garasi bergaya rolling sangat umum dan tentunya hal ini dipilih karena memiliki biaya yang ekonomis. Meskipun begitu, anda dapat meningkatkan keamanan pada pintu garasi ini untuk keamanan yang lebih terjamin.
Pintu garasi lipat minimalis
Instagram/tesa_project |
Pada umumnya, pagar lipat mengenakan rel atau engsel pada setiap modulnya. Pagar garasi tipe ini dapat meningkatkan efisiensi karena memerhatikan penggunaan ruang, sehingga modul setiap pagar disesuaikan dan tidak memerlukan banyak ruang untuk dapat dibuka.
Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.
Penulis : Yuniar
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber
Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.