Homeshabby.com - Penggunaan warna putih untuk desain rumah sangatlah umum. Hal ini dikarenakan warna putih dapat memberikan kesan ruangan yang lebih besar, bersih, dan merupakan warna netral yang dapat dipilih semua orang. Berikut ini kami akan menyajikan ulasan mengenai 7 Interior Background Putih Keren Ini Bikin Rumah Terlihat Mempesona dan Keren. Yuk disimak!
Perpaduan putih dengan material alami
Instagram/carlosalvarezlop |
Hanya menggunakan warna putih saja untuk desain suatu ruangan mungkin akan memberikan kesan yang monoton dan membosankan untuk waktu yang lama. Jangan khawatir, anda dapat menggabungkannya dengan mateial natural seperti batu-batuan, kayu, atau keramik dengan desain natural.
Smoky concept untuk interior putih
Instagram/cindyclarkinteriors |
Konsep 'smoky' atau berasap mungkin dapat anda coba untuk ruangan dengan desain warna putih. Seperti menggunakan ornamen berbagai bentuk dan kemudian dapat anda tempelkan pada dinding.
Selain menempelkan ornamen, anda dapat menambahkan warna yang senada dan memiiki bentuk smoky pada dinding berwarna putih ini.
Beri sentuhan gold untuk tampilan yang mewah dan elegan
Instagram/clappraisal |
Jika menginginkan desain ruangan yang mewah dan elegan, cukup berikan sentuhan warna gold pada ruangan yang didominasi dengan warna putih ini. Selain itu, berikan barang yang memiliki warna gold dan lampu tidur berwarna calm untuk mendukung desain ruangan yang elegan.
Hindari monoton pada interior putih dengan meletakkan tanaman segar
Instagram/comfortablelife_7 |
Tanaman yang segar serta bunga yang indah juga dapat membuat ruangan berwarna putih terasa lebih fresh. Letakkan tanaman di atas meja atau kabinet atau di gantung untuk menghemat tempat. Pilih tanaman yang sekiranya cocok dan dapat tumbuh di dalam ruangan.
Padukan putih dengan warna soft atau pastel
Instagram/insidearchitetturaedesign |
Gabungkan warna putih dengan warna soft atau pastel. Perpaduan warna ini dapat memberikan kesan yang calm dan tentunya cocok untuk suasana santai. Selain pada interior, anda dapat menggabungkan warna-warna ini pada perabot yang ada di ruangan ini.
Area tangga sempit terasa luas dengan desain putih dan gelap
Instagram/newhome_oldhouse_ |
Area tangga seringkali memiliki ukuran yang kecil nan sempit. Tapi dengan desain warna putih, dapat memberikan kesan area yang terasa luas. Namun, untuk menghindari kesan yang monoton, anda dapat menggabungkan warna putih ini dengan warna gelap seperti abu-abu, coklat, atau hitam.
Berikan tekstur pada dinding untuk interior putih agar lebih stunning
Instagram/nugraha_interior |
Seringkali ruangan terasa monoton bila dinding atau desain ruangan flat. Anda dapat memberikan tekstur pada interior putih ini untuk kesan yang ruangan yang lebih bervolume serta atraktif.
Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.
Penulis : Yuniar
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber
Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.