Desain Denah Rumah 7 x 15 Meter Kontemporer Tampil Elegan Eksterior Mahal |
Homeshabby.com -- Desain rumah semakin banyak peminat dan juga interiornya yang semakin menarik tentu saja membuat banyak orang kebingungan untuk menentukan desainnya. Saat ini banyak desain rumah yang bisa dijadikan pilihan bahkan untuk diterapkan pada hunian sesungguhnya. Nyatanya rumah tidak terhalang dari desainnya, namun terkadang adalah terhalang luas lahannya. Inspirasi ini akan sangat cocok bagi anda yang memiliki lahan kecil namun akan memiliki eksterior dan interior yang menawan. Simak Desain Denah Rumah 7 x 15 Meter Kontemporer Tampil Elegan Eksterior Mahal di bawah ini:
Tampilan fasad rumah modern
Desain rumah modern dengan ukuran 7 x 15 meter ini menggunakan eksterior cenderung gelap dan elegan. Model rumah kontemporer dipilih supaya tidak lekang oleh waktu dan akan cocok untuk segala masa. Hunian juga nampak tegas dari detail dimensi yang simetris di tiap sisi. Rumah ini sangat cocok untuk pasangan suami istri yang baru menikah dan akan membeli rumah. Eksterior lebih elegan dan netral dengan dominasi bahan kayu dan kaca.
Detail atap rumah
Rumah modern bergaya kontemporer ini memiliki detail atap yang cukup menarik untuk diterapkan. Model atap dak ini sangat berguna jika ingin menambah satu lantai lagi pada hunian. Keuntungan menggunakan atap seperti ini juga cukup banyak diantaranya bisa meminimalisir penggunaan genteng, kayu ataupun material lain. Selain itu, model atap seperti ini dapat digunakan untuk tempat santai ataupun area jemur baju di rooftop terbuka.
Pembagian ruangan lantai 1
Hunian yang berukuran 7 x 15 meter ini memiliki pembagian detail ruang yang cukup rapi. Memiliki satu teras di area depan dengan carport yang dibuat lebih privat. Kamar tidur utama dengan kamar mandi dalam diletakkan di bagian sisi carport seperti yang terlihat. Interiornya menggunakan konsep open plan antara ruang tamu dan ruang keluarga. Selain itu, rumah ini juga memiliki dua taman samping rumah yang sekaligus bisa jadi voidi di antara ruang tamu dan ruang keluarga serta sisi belalang. Tangga pada rumah ini ditempatkan di sekitar ruang keluarga yang bisa dimanfaatkan jadi ruang TV.
Pembagian ukuran rumah lantai 1
- Taman ukuran 3 x 1.5 meter
- Parkir kendaraan ukuran 4 x 4 meter
- Teras ukuran 4 x 1 meter
- Kamar tidur utama ukuran 4 x 3 meter dan kamar mandi dalam ukuran 2 x 1.5 meter
- Ruang tamu ukuran 4 x 3 meter
- Taman samping rumah ukuran 2 x 2.5 meter
- Ruang keluarga ukuran 5 x 5 meter
- Dapur dan mini bar ukuran 2 x 2.5 meter
- Ruang cuci ukuran 1 x 1 meter
- Kamar mandi belakang ukuran 2 x 2 meter
- Taman belakang ukuran 3 x 2 meter
- Mushola ukuran 2 x 2 meter
Pembagian ruang rumah lantai 2
Lantai 2 pada rumah ini dikhususkan untuk kamar tidur dan kamar mandi saja. Model mezzanine pada rumah ini membuat interiornya sedikit terbuka sehingga tampak lebih modern. Terdapat 2 kamar tidur, 1 kamar mandi dan juga spot santai di area balkon. Detail ukurannya ada pada penjelasan selanjutnya.
Detail ukuran pada rumah lantai 2
- Kamar tidur 1 ukuran 2 x 3 meter
- Kamar tidur 2 ukuran 2.5 x 3 meter
- Kamar mandi umum ukuran 2 x 1.5 meter
- Balkon rumah ukuran 2 x 1meter
Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.
Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.
Penulis : Lynda
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber
Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.
Bagi anda yang membutuhkan jasa desain rumah minimalis silahkan hubungi whatsapp 08568160677 atau klik www.hsdesain.com