Desain Rumah Minimalis Ukuran 9 x 14 Meter 3 Kamar Tidur - Konsep Nyaman dan Rapi |
Homeshabby.com -- Rumah dikatakan sebagai kebutuhan paling krusial dan wajib dimiliki semua orang. Karena menjadi tempat berkumpul, berhimpun untuk anggota keluarga. Desain rumah perlu diimbangi penataan, model eksterior hingga tata letak ruang yang rapi. Hunian kali ini berukuran 9 x 14 meter yang bisa jadi tempat nyaman untuk seluruh keluarga dengan 3 kamar tidur di dalamnya. Detailnya bisa simak Desain Rumah Minimalis Ukuran 9 x 14 Meter 3 Kamar Tidur - Konsep Nyaman dan Rapi di bawah ini:
Tampilan fasad rumah
Mengusung konsep elegan nyaman, eksterior fasad rumah kali ini dibuat kontras dan tampilan elegan. Warna eksterior hitam bercampur nuansa cream tampil hangat dari bagian pagar hingga teras. Jika ingin mengaplikasikan pagar rumah, hunian ini terlihat tegas dan kokoh dari depan. Model pagar permanern batu alam kombinasi roster jadi salah satu pilihannya karena cukup populer untuk desain rumah minimalis. Begitu juga dengan model pagar akses yang dibuat lebih elegan dari bahan besi vertikal warna hitam.
Tampak sisi fasad rumah
Berbeda jika rumah ini tanpa pagar, hunian jadi lebih terbuka terang. Elemen batu alam cukup kontras pada bagian belakang carport rumah. Terdapat satu tiang penyangga untuk menahan beban atas kanopi rumah. Teras yang berukuran kecil ini tetap bisa jadi spot santai nyaman dengan satu set furniture. Juga terdapat taman rumah untuk membuat penghawaan jadi lebih menyegarkan. Sekaligus jendela rumah yang maksimal memberikan kelebihan untuk hunian.
Detail atap fasad
Model atap pada rumah ini terlihat elegan dengan material flat beton yang dibuat warna hampir gelap dan senada antara eksterior rumah. Atap pelana untuk hunian ukuran 9 x 14 meter sangat pas. Dengan kombinasi atap pelana di masa bangunan sisi yang juga terlihat lebih modern. Karena bagian carport dipilih kanopi deck hitam dengan kombinasi kaca agar lebih menarik.
Tata letak hunian
Dengan ukuran 9 x 14 meter, hunian ini memiliki tata letak yang sangat rapi. Dari bagian depan untuk carport juga terdapat taman dan teras. Ruang tamu ditempatkan di bagian pertama diikuti kamar tidur, kamar mandi. Di bagian tengah ruang terdapat satu ruang keluarga dengan kamar tidur. Memiliki sisi samping rumah untuk tempat jemur baju dengan konsep open plan antara dapur dan ruang makan. Kamar tidur utama diletakkan di bagian belakang dengan kamar mandi dalam. Juga terdapat satu gudang dan laundry di bagian paling belakang.
Detail ukuran rumah
Inilah pembagian ukuran rumah 9 x 14 meter:
- Carport ukuran 4 x 6 meter
- Taman ukuran 5 x 1 meter
- Teras ukuran 2.5 x 1.5 meter
- Ruang tamu ukuran 2.5 x 3 meter
- Kamar tidur ukuran 2.5 x 3 meter
- Kamar mandi 1 ukuran 1.5 x 2 meter
- Ruang keluarga ukuran 5 x 3.5 meter
- Kamar tidur 2 ukuran 3 x 3 meter
- taman samping rumah ukuran 2 x 3.5 meter
- Ruang makan dan dapur ukuran 3.5 x 3.5 meter
- Kamar tidur utama ukuran 3 x 3.5 meter dengan kamar mandi dalam ukuran 1.5 x 2.5 meter dan wardrobe ukuran 1.5 x 3 meter
- Gudang ukuran 1.5 x 1.5 meter
- Laundry ukuran 2 x 1.5 meter
Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.
Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.
Penulis : Lynda
Editor : Munawaroh
Sumber : Noman Desain Rumah
Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.
Bagi anda yang membutuhkan jasa desain rumah minimalis silahkan hubungi whatsapp 08568160677 atau klik www.hsdesain.com