Inspirasi Desain Rumah Modern Nordic

 Homeshabby.com - Gaya Scandinavian dan nordic memang memiliki kemiripan. Dimana gaya Scandinavian lebih menampilkan desain yang hangat, sedangkan untuk gaya nordic memiliki gaya yang sederhana dan mengenakan nuansa dingin. Nah, berikut ini terdapat ulasan mengenai Inspirasi Desain Rumah Modern Nordic yang mungkin dapat dijadikan referensi. Yuk simak!


Fasad rumah

Memiliki desain warna putih dan material kayu, tampilan fasad rumah modern ini nampak apik dan keren. Apalagi dengan adanya taman serta ayunan di halaman depan, tentu akan membuat lingkungan rumah terasa fresh.


Ruang tamu

Ruang tamu yang mengenakan konsep terbuka ini tampil apik dan nyaman. Dengan desain interior natural dipadukan warna hitam dan putih, dapat memberikan kesan elegan. Lantai kayu pada ruang tamu juga dapat memberikan nuansa hangat. Gunakan lampu hidden atau lampu yang tertanam pada plafon agar desain serta dekorasi rumah modern terasa lebih ciamik.


Ruang makan

Area ruang makan yang terletak setelah ruang tamu ini juga memiliki desain yang tepat dan nyaman. Selain itu, meja makan ini juga dapat digunakan sebagai pembatas tak langsung antara ruang tamu dan ruang berikutnya.


Kamar tidur dek

Ide kasur tanpa dipan tentu dapat menggunakan ide lain. Seperti mengenakan dek kayu sebagai pengganti dipan misalnya. Adanya dek tentu membuat penghuni lebih nyaman ketika ingin beristirahat dan juga dapat dibuat storage di bagian bawahnya.


Kamar tidur

Kasur dengan dipan tentu dapat didekorasi apik untuk hasil yang memuaskan. Dengan adanya karpet di bawah tempat tidur, tentu akan memberikan kesan yang hangat dan nyaman. Agar kamar tidur terasa lebih lapang, minimalisir penggunaan barang yang tidak diperlukan.


Wardrobe

Memiliki ruangan sendiri, wardrobe atau tempat keperluan penghuni seperti pakaian, sepatu, tas, dan lainnya ini memiliki desain yang tepat. Interior yang mengenakan desain warna cold, tentu memberikan kesan elegan dan misterius. Tak lupa buat pencahayaan yang bagus dan tepat agar wardrobe tampil lebih apik dan cantik.



Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.

Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.


Penulis  : Yuniar
Editor    : Munawaroh
Sumber : contoh.desain.rumah



Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.