7 Inspirasi Dapur Minimalis 3 x 4 Meter Bikin Masak Jadi Nyaman! |
Homeshabby.com -- Simak desain dapur yang menarik untuk rumah mewah dengan ukuran 3 x 4 meter. Dengan ukuran ini, anda bisa mendapatkan ruang yang cukup luas dan terasa nyaman untuk kegiatan masak. Desainnya dirancang menarik dengan tampilan sederhana yang tetap bergaya. Untuk ukuran ini tentunya tidak selalu sama tiap rumah sehingga anda bisa mempertimbangkan type rumah agar lebih sepadan.
Desain dapur gaya scandinavian
thelakibini.house |
Desain dapur 3 x 4 meter dengan konsep scandinavian ini tampak menarik. Elemen putih dan coklat kayu pada tiap kabinet terlihat detail dan rapi. Dapur dibuat bentuk L dengan aksen mini bar sebagai tempat makan yang fungsional. Sesuaikan penggunaan rak tambahan untuk tidak merusak kesan dapur yang longgar dan lapang agar kegiatan tetap nyaman.
Dapur lorong 3 x 4 meter
ijhouse.my |
Ide ini cukup berbeda dari tampilan sebelumnya, desain dapur 3 x 4 meter diletakkan di bagian lorong. Tampilannya tetap rapi dengan interior klasik dominan warna putih minimalis. Salah satunya dengan adanya aksen dekoratif di bagian backsplash dapur yang membuat dapur lebih rapi. Karena di tempatkan di area lorong, anda bisa menghindarkan untuk menambahkan perabot tambahan supaya tidak sesak.
Dapur modern 3 x 4 meter monokrom
fushia.house |
Jika anda ingin membuat dapur yang luas dan nyaman, ukuran 3 x 4 meter tema monokrom ini adalah yang bisa anda jadikan pilihannya. Tema monokrom pada ruang dapur tetap rapi digabungkan dengan lighting terang di bawah kabinet. Ciptakan kesan yang lapang dan dipilih cat interior warna putih minimalis supaya tetap terasa terang.
Desain dapur 3 x 4 meter nuansa kayu
cutehomebykenz |
Untuk memanfaatkan dapur rumah yang luas, anda bisa menggunakan sekaligus sebagai tempat makan. Seperti yang terlihat, desain ini menerapkan model kitchen island dengan tambahan meja. Dimana meja tersebut bisa bermanfaat sebagai tempat makan atau sekedar mini bar. Nuansa kayu ini akan menjadi bagian terpenting untuk dapur yang timeless tetapi tetap hangat.
Dapur nuansa pastel yang modern
lydiahome_sweethome |
Sementara untuk melengkapi desain dapur yang rapi dan menarik, anda bisa mendesain tampilan dapur 3 x 4 meter nuansa pastel. Desain ini sangat menarik dan cocok untuk para pasangan muda yang baru menikah. Dengan konsep lengkap mini bar, ruang dapur semakin maksimal untuk rumah ukuran sedang. Detail yang rapi dan cantik tertata ini akan jadi tempat masak dan makan yang sangat menyenangkan.
Dapur sederhana 3 x 4 meter
puty.fit_ |
Dapur akan terlihat menawan jika penataannya rapi meskipun ukurannya sedang. Ruang dapur ini tampak lebih menarik dengan konsep sederhana. Meja dapur cor dilengkapi gorden untuk penutup kolong bawah. Supaya lebih menyegarkan, lengkapi dan tambahkan jendela agar dapur tetap terasa segar dan terhindar dari kesan pengap.
Dapur 3 x 4 meter dengan kabinet solid
fushia.house |
Supaya desain dapur yang anda miliki di rumah terasa rapi dan tetap stylish, gunakan material solid yang tidak mudah terbakar. Dapur seperti ini tetap aman dan nyaman untuk kegiatan masak. Material lainnya bisa menggunakan besi atau PVC supaya lebih modern. Pilih warna netral agar tetap stylish dan hangat.
Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.
Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.
Penulis : Lynda
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber
Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.
Bagi anda yang membutuhkan jasa desain rumah minimalis silahkan hubungi whatsapp 08568160677 atau klik www.hsdesain.com