Homeshabby.com - Rumah yang dibangun pada tanah ukuran 90 meter persegi ini nampak apik dan cantik. Apalagi dengan desain nuansa warna putih bersih, membuat rumah tampak luas. Berikut ini kami akan memberikan ulasan mengenai Rumah Putih Bersih Nan Cantik Ukuran 90 m2. Yuk mari simak!
Fasad rumah
Nuansa putih dan soft gray nampak pada hunian 90 meter persegi ini. Apalagi dengan pagar beton dan roster, membuat hunian tetap terlindungi dan nyaman. Area samping rumah terdapat carport yang dapat menampung mobil dan motor.
Ruang tamu
Tak hanya eksterior, bagian interior pun juga menerapkan warna putih dan soft gray. Penataan yang tepat serta dekorasi yang pas, membuat ruang tamu tampil apik dan nyaman.
Kamar tidur
Nuansa warna putih membuat kamar tidur terlihat lebih luas dan lapang. Apalagi dengan adanya jendela yang terpasang kerai bambu sebagai penghalang, membuat aksen yang cantik dan estetik.
Teras
Teras rumah minimalis yang juga terdapat taman di sampingnya tentu nyaman untuk area bersantai. Tak perlu desain yang muluk, hanya letakkan set perabot untuk duduk agar teras cocok digunakan bersantai bersama keluarga dan teman.
Dapur dan ruang makan
Memaksimalkan ruang tentu akan membuat dapur tampil apik dan nyaman untuk beraktivitas. Buat jendela di area dapur agar ruangan memiliki pencahayaan serta filtrasi udara yang bagus. Untuk area kosong di dapur, dapat diletakkan meja makan.
Kamar mandi
Kamar mandi yang dipisahkan antara area basah dan kering tentu akan membantu mengurangi kelembaban berlebih. Untuk area wastafel yang dekat dengan pintu kamar mandi, dapat di pasang cermin untuk memudahkan anda ketika berkaca.
Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.
Penulis : Yuniar
Editor : Munawaroh
Sumber : Facebook Baan Thung Thong Chiangmai
Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.