Inspirasi Tren Desain Dapur Modern Serbaguna 2024

 Homeshabby.com - Mendesain dapur menjadi ruangan yang efektif tentu hal yang menyenangkan. Apalagi tren desain dan dekorasi rumah yang semakin hari semakin maju dan minimalis, anda tentu tak keberatan menjadikan dapur juga memiliki fungsi lain selain ruangan untuk mengolah makanan. 

Seperti menjadikan dapur sebagai ruang makan, ruang bersantai atau bahkan ruang untuk bekerja atau belajar. Hal ini tentu terdengar menyenangkan. 

Berikut di bawah ini beberapa inspirasi dapur yang memiliki desain fungsional dapat anda tiru di rumah.


Desain rapi dan bersih pada dapur open plan

Instagram/buildwithferguson

Penataan yang tepat dan desain dapur yang rapi membuat ruangan ini terasa nyaman dan tetap terjaga kebersihannya. Apalagi interior dapur yang di desain dengan warna putih dan lantai kayu, memberikan aksen ruangan yang terlihat luas dan terasa hangat. 

Anda dapat memberi sentuhan warna hijau army pada kitchen island untuk menegaskan desain dapur yang menyenangkan.


Lampu gantung yang pas pada dapur letter L

Instagram/careyscustomwoodworking

Elemen kayu pada dapur memberikan aksen ruangan yang fresh dan natural. Model letter L pada dapur tentu memaksimalkan ruangan dan ini akan memberikan anda space yang cukup. 

Dilengkapi dengan kitchen island yang cukup panjang, anda dapat menggunakannya sebagai meja makan atau tempat untuk bekerja. 

Tak lupa pemasangan lampu gantung yang sesuai dengan dapur yang hangat membuat desain dapur nampak stunning dan estetik.


Nuansa rustic untuk dapur modern minimalis

Instagram/jason_avila_realtor

Desain rustic pada dapur letter L ini nampak apik dengan konsep alam dan kayu yang kental. Desain yang terlihat kaya akan dimensi dan tekstur pada dapur ini membuat ruangan nampak stunning dan terasa lebih klasik. 

Kitchen island di bagian tengah dapur ini dilengkapi dengan lampu gantung dan juga kursi tanpa sandaran yang mana akan menghemat space dan membuat desain lebih apik.


Dapur linear nuansa putih bersih nampak lapang

Instagram/mymodern.interior

Konsep dapur linear atau sebaris sering digunakan bila ruangan memiliki ukuran yang kecil dan terbatas. Apalagi konsep meja dapur linear ini di desain dengan warna putih dan terdapat aksen warna emas, akan memudarkan ruangan yang berukuran kecil. Dilengkapi jendela membuat area dapur ini memiliki akses pencahayaan yang bagus dan sirkulasi udara yang baik.


Penggunaan counter top pada dapur sudut

Instagram/paula.in.her.home

Model dapur letter U ini dilengkapi dengan counter top. Yang mana couter top dapat berfungsi sebagai tempat untuk meracik, maupun menyiapkan bahan makanan sebelum memasak. Hal ini akan mempermudah ketika anda memasak dan tidak akan membuat dapur berantakan.



Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.

Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.


Penulis  : Yuniar
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber



Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.